Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Calon Lawan Barcelona di Play-off Liga Europa, Harusnya Lolos Tanpa Berkeringat

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 10 Desember 2021 | 17:00 WIB
Barcelona harusnya bisa lolos jika melihat dari calon lawannya di babak play-off Liga Europa 2021-2022. (TWITTER.COM/LALIGAFRA)

BOLASPORT.COM - Barcelona harusnya bisa lolos jika melihat calon lawannya di babak play-off Liga Europa 2021-2022.

Nasib Barcelona pada musim ini nampaknya benar-benar sial dan sedang tidak baik.

Pasalnya, Barcelona harus tersingkir dari babak penyisihan grup Liga Champions.

Barcelona kalah bersaing dengan Bayern Muenchen dan Benfica yang masing-masing finis sebagai juara dan runner-up grup.

Dengan menduduki peringkat ketiga, Barcelona mau tidak mau harus turun kasta ke Liga Europa.

Baca Juga: Melempem Lawan Bayern Muenchen, Frenkie de Jong bak Pikul 50 Kilogram Karung Kentang di Punggung

Barcelona mengikuti jejak tujuh tim lain yang juga finis sebagai peringkat ketiga grup di ajang Liga Champions musim ini.

Ketujuh tim lainnya adalah Atalanta, Borussia Dortmund, RB Leipzig, FC Porto, Sevilla, Sheriff Tiraspol, dan Zenit St Petersburg.

Barcelona beserta tujuh tim lainnya tersebut tidak akan langsung bermain di babak 32 besar seperti musim-musim sebelumnya.