Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ralf Rangnick Kritik Man United soal Rehab Cedera Paul Pogba: Ngapain Jauh-jauh ke Dubai?

By Beri Bagja - Sabtu, 11 Desember 2021 | 12:45 WIB
Ralf Rangnick dalam jumpa pers pertama sebagai pelatih interim Manchester United. (TWITTER.COM/MANUTD)

"Saya berbicara dengannya 15 menit lewat telepon beberapa hari lalu," ujar Rangnick dalam jumpa pers jelang laga Liga Inggris kontra Norwich akhir pekan ini.

"Dia bisa menjadi pemain penting di tim, saya sangat menyadari itu, tetapi hal ini juga berlaku buat semua pemain yang kami miliki."

"Ambisi saya adalah membuat mereka lebih baik, untuk mengembangkan individu setiap pemain," imbuh pria Jerman tersebut, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Hari Ini - Reuni Steven Gerrard vs Liverpool, Man United Ketemu Si Penakluk

Lebih lanjut, Rangnick juga mengkritik keputusan klub yang mengizinkan Paul Pogba menjalani rehabilitasi cedera di Dubai.

TWITTER.COM/LOVEFOOTBALLNG
Gelandang Manchester United, Paul Pogba, alami cedera saat bertugas di timnas Prancis.

Para pemain Eropa memang kerap menjadikan kawasan Timur Tengah sebagai destinasi pemulihan cedera, selain juga sembari berlibur singkat.

Mereka membutuhkan matahari hangat yang diklaim mampu mempercepat proses rehabilitasi.