Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Imbang Lawan Bhayangkara FC, Angelo Alessio Akui Kesulitan Jaga Konsistensi

By Abdul Rohman - Sabtu, 11 Desember 2021 | 20:45 WIB
Striker Persija Jakarta, Marko Simic yang melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Madura United pada laga pekan kedelapan Liga 1 2021 yang berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jumat (22/10/2021). (Media Persija)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta harus puas bermain imbang 0-0 kontra Bhayangkara FC dalam pekan ke-17 Liga 1 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo Sleman, Yogyakarta, Sabtu (11/12/2021).

Padahal pada pertandingan ini, Persija Jakarta unggul jumlah pemain sejak menit ke-76.

Penyerang Bhayangkara FC, Ezechiel NDouassel harus mandi lebih cepat setelah diganjar kartu kuning kedua.

Baca Juga: Niat Pamer Otot, Conor McGregor Malah Disindir Tak Pernah Latihan

Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, menyadari bahwa sangat sulit untuk mempertahankan konsistensi.

Ditambah masalah waktu istirahat tim yang terbilang singkat.

Pada dua pertandingan sebelumnya, Persija Jakarta meraih kemenangan atas Tira Persikabo (1-0) dan PSM Makassar (3-0).

"Sangat sulit untuk menjaga konsistensi dan fisik pemain ketika hanya punya waktu recovery singkat," ucap Angelo Alessio.

Baca Juga: Bisa Libur Sampai Februari, Marcus/Kevin dkk Fokus All England Open 2022?

"Apalagi kami selalu main malam hari, pindah kota, kami tidak memiliki waktu untuk latihan, kami memilih untuk mengistirahatkan pemain, dan itu terlihat ketika hari ini."

"Kami seperti tidak bugar untuk bermain spartan selama 90 menit," sambung pelatih asal Italia itu dalam sesi jumpa pers seusai laga.

Dikatakan Angelo Alessio, Persija Jakarta melakukan kontra strategi dalam menghadapi situasi untuk jumlah pemain.

Angelo Alessio memutuskan untuk menarik keluar Osvaldo Haay dan memasukkan Taufik Hidayat pada menit ke-83.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Head to Head Timnas Indonesia Vs Laos, Skuad Garuda Terlalu Digdaya

Namun, upaya tersebut tidak berbuah hasil yang diinginkan.

Di satu sisi, ia tetap mengapresiasi kinerja dari Rohit Chand dkk.

"Di babak pertama kami mencoba main ofensif, kami bermain baik, namun tidak cukup untuk membuat peluang."

"Di babak kedua mencoba lebih menekan, dan terlebih lagi kami unggul jumlah pemain, kami memasukkan Taufik (Hidayat) dengan tujuan untuk mencetak gol dan memenangkan pertandingan," kata pelatih berusia 53 tahun itu.

"Saya puas dengan determinasi pemain, namun memang hasil tidak cukup baik untuk kami."

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Shin Tae-yong Umbar Satu Kesulitan Timnas Indonesia

"Kami tahu lawannya Bhayangkara FC, tim dari puncak klasemen, mereka tim bagus, itu membuat pertandingan juga sulit untuk Persija," sambung Angelo Alessio.

Setelah pertandingan ini, Persija Jakarta berencana meliburkan tim.

"Sekarang kami mengakhiri putaran pertama, kami mencoba meliburkan tim, menyusun program," tutur mantan asisten pelatih Antonio Conte tersebut.

"Dan mempersiapkan tim di putaran kedua dengan baik, semoga kami dapat pemain baru untuk menambah kekuatan tim," tutup Angelo Alessio.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P