Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2020 - Perjuangan 100 Hari Timnas Timor Leste Tak Berbuah Manis

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 12 Desember 2021 | 18:15 WIB
Skuat Timor Leste saat menghadapi Filipina di Piala AFF 2020

BOLASPORT.COM - Timnas Timor Leste harus mengakhiri perjuangan mereka lebih cepat di Piala AFF 2020.

The Rising Sun, julukan timnas Timor Leste, sebenarnya masih menyisakan satu petandingan di Grup B Piala AFF kontra Singapura.

Namun tiga kekalahan beruntun dari Thailand, Myanmar, dan Filipina memupus harapan mereka lolos dari fase grup.

Akibatnya, Timor Leste kini berada di jurang klasemen Grup B tanpa mengantongi satu poin pun.

Baca Juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Laos - Elkan Baggott Duduk di Bangku Cadangan

Persiapan Timnas Timor Leste untuk menatap Piala AFF edisi ke-13 ini sejatinya lebih panjang ketimbang delapan tim lain.

Sejak 21 Oktober 2021, hampir seluruh pemain Timor Leste sudah berada di Singapura.

Mereka yang ada di sana merupakan pemain yang berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Sebanyak 17 pemain dari skuad saat Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 dipertahankan untuk Piala AFF 2020.