Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Beda Perlakuan antara Elkan Baggott dengan Pemain Malaysia, Ketum PSSI Hormati Keputusan

By Abdul Rohman - Kamis, 16 Desember 2021 | 09:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangannya kepada awak media di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, 23 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kejadian yang menimpa Elkan Baggott banyak dibandingkan dengan pemain Malaysia, Safawi Rasyid.

Elkan Baggott harus menjalani karantina karena ketika terbang ke Singapura ada satu penumpang yang terpapar COVID-19 varian Omicron.

Pemerintah Singapura kemudian mengirimkan surat tersebut pada Senin (13/12/2021) san mengharuskan Elkan Baggott menjalani karantina hingga 18 Desember 2021.

Baca Juga: Elkan Baggott Salah Satu Alasan Shin Tae-yong Pakai 3 Bek Saat Indonesia Lawan Vietnam

Dengan kejadian ini, Elkan Baggott pun terpaksa absen ketika timnas Indonesia menghadapi Vietnam dalam Grup B Piala AFF 2020, Rabu (15/12/2021).

Laga antara timnas Indonesia vs Vietnam berakhir imbang 0-0.

Baca Juga: Atletico Madrid Jumpa Man United, Suarez: Setan Merah Salah Satu Tim Terbaik

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, tidak bisa menyalahkan pemerintah Singapura karena kejadian Elkan Baggott.

Karena ini memang peraturan yang harus diikuti.