Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Chelsea masih ditahan imbang 0-0 oleh Everton kendati mendominasi pertandingan babak pertama antara kedua klub.
Chelsea menjamu Everton pada pertandingan pekan ke-17 Liga Inggris musim 2021-2022 di Stamford Bridge, London, Inggris, Kamis (16/12/2/2021) waktu setempat atau Jumat dini hari.
Chelsea saat ini menduduki peringkat ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan 36 poin.
Mereka tertinggal lima poin dari Manchester City di puncak klasemen.
Chelsea punya kans memotong selisih poin tersebut menjadi tinggal dua jika menang melawan Everton.
Everton saat ini menduduki peringkat ke-18. Skuad arahan Rafael Benitez itu baru meraup 18 poin sepanjang musim.
Catatan Premier League yang dikutip BolaSport.com menunjukkan Chelsea sangat dominan.
Christian Pulisic dkk memiliki penguasaan bola 81 persen berbanding 19 persen milik Everton.
Baca Juga: Susunan Pemain Chelsea Vs Everton - Christian Pulisic Jadi Tumpuan Tuan Rumah