Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mohamed Salah di Liverpool Lebih Bikin Antonio Conte Ngeri Dibanding Saat di Liga Italia

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 18 Desember 2021 | 06:15 WIB
Selebrasi dua pemain Liverpool, Sadio Mane dan Mohamed Salah, saat melawan Newcastle United di Anfield, Kamis (16/12/2021) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB. (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, mengatakan Mohamed Salah lebih menakutkan saat sudah di Liverpool ketimbang saat berkarier di Liga Italia. 

Tottenham Hotspur akan menjamu Liverpool pada pertandingan di Tottenham Hotspur Stadium, London, Sabtu (18/12/2021) pukul 23.30 WIB. 

Fokus Antonio Conte langsung tertuju kepada bomber andalan Liverpool, Mohamed Salah

Penampilan Salah pada musim 2021-2022 sangat impresif. 

Ia sudah membuat 15 gol di Liga Inggris dari 17 pertandingan. 

Sumbangan gol-gol Salah yang membantu Liverpool menjaga persaingan dengan Manchester City di papan atas klasemen sementara Liga Inggris

Conte tidak asing dengan sosok Salah. 

Ia pernah melihat Mohamed Salah saat masih bermain di Liga Italia dari 2015 hingga 2017.

Baca Juga: Trent Alexander-Arnold Bikin Gol Jarak Jauh, Juergen Klopp: Terbaik!

Salah berseragam Fiorentina dengan status pinjaman dari Chelsea, sebelum merapat ke AS Roma hingga berstatus permanen di klub itu. 

“Menurut saya, Salah adalah salah satu pemain terbaik dunia. Kita semua sudah melihat dia cara dia mencetak gol atau membuat assist,” kata Conte, dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo. 

Conte menilai Salah versi yang sudah di Liverpool jauh lebih berbahaya ketimbang saat di Liga Italia dulu. 

Baca Juga: Masa Depan Sadio Mane Tak Jelas, Liverpool Ingin Bajak Tuan Muda Vinicius dari Real Madrid

“Salah pemain yang mampu menentukan jalannya pertandingan. Dia selalu berbahaya setiap memegang bola," ujar Conte.

“Penampilannya pun jauh membaik. Saya masih ingat saat dia masih bermain di Italia.” 

“Sekarang Salah sudah jauh lebih berkembang. Dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia dan sangat berpengaruh,” tutur Conte lagi. 

Baca Juga: Liverpool Tanpa Mohamed Salah dan Sadio Mane pada Januari 2022, Juergen Klopp: Bodo Amat Lah!

Eks pelatih Chelsea, Juventus, dan Inter Milan itu juga menyinggung kesiapan timnya. 

Tottenham Hotspur sempat terganggu dengan terinfeksinya sejumlah pemain dan staf dengan covid-19. 

Conte memastikan The Lilywhites sudah siap melakoni laga melawan Liverpool

Namun, ia mengatakan bahwa kondisi timnya perlu disikapi dengan jeli agar tidak ada pemainnya yang berisiko terpapar cedera.

“Hal terpenting adalah Spurs sudah mengikuti aturan yang ada. Seharusnya aturannya sama untuk setiap klub," ucap Conte.

“Ketika para pemain sudah pulih dari covid-19, tentu pelatih harus cermat. Mereka tidak bisa diberi beban yang sama dengan pemain lain.” 

“Kalau mereka mendapat tuntutan berat terlalu cepat, para pemain ini bisa cedera."

"Dalam situasi ini, seorang pelatih harus mengambil risiko dan memerhatikan segala kemungkinan,” ujarnya melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P