Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Diterjang Badai COVID-19, Bagaimana Nasib Partai di Liga Spanyol?

By Beri Bagja - Sabtu, 18 Desember 2021 | 10:29 WIB
Carlo Ancelotti dan Luka Modric hendak berpelukan pasca-kemenangan Real Madrid atas Atletico Madrid. (TWITTER.COM/MADRIDXTRA)

BOLASPORT.COM - Real Madrid diterjang badai COVID-19, nasib partai mereka di Liga Spanyol masih menunggu kepastian dari otoritas kompetisi dan pemerintah lokal.

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, tak luput dari serangan badai COVID-19 di Eropa.

Sampai Kamis (16/12/2021), ada enam personel Los Blancos yang dinyatakan positif terpapar virus corona.

Setelah Marcelo dan Luka Modric, kuartet Marco Asensio, Gareth Bale, Andriy Lunin, dan Rodrygo Goes menyusul masuk ruang isolasi.

Sehari kemudian, muncul kabar bagus untuk Real Madrid terkait hasil tes terbaru Modric yang dinyatakan negatif.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan - 5 Pertandingan Bubar karena COVID-19, Bigmatch Tottenham vs Liverpool Tetap Lanjut

Akan tetapi, sang gelandang asal Kroasia masih menanti kepastian apakah dirinya dan seluruh anggota tim bisa tampil dalam lanjutan Liga Spanyol kontra Cadiz.

Minggu (19/12/2021) atau Senin dini hari WIB, pasukan Carlo Ancelotti menjamu Cadiz di Santiago Bernabeu.