Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Tidak Mainkan Egy Maulana Vikri Lawan Singapura, Apa Kata Ketum PSSI?

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 22 Desember 2021 | 06:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sedang memberikan keterangannya kepada awak media di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, 23 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sudah memastikan tidak akan memainkan Egy Maulana Vikri saat melawan Singapura pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Laga timnas Indonesia melawan Singapura akan digelar di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (22/12/2021).

Alasan Shin Tae-yong karena Egy Maulana Vikri baru bergabung bersama timnas Indonesia di Singapura pada Selasa (21/12/2021).

Egy Maulana Vikri tiba di Singapura setelah menempuh perjalanan dari Slovakia pada Senin (20/12/2021).

Shin Tae-yong meminta Egy Maulana Vikri untuk beristirahat terlebih dahulu.

Tujuannya pada leg kedua nanti yang digelar Sabtu (25/12/2021), kondisi Egy Maulana Vikri sudah prima.

Baca Juga: Daripada Gabung Barcelona, Penyerang Pinggiran Man United Lebih Pilih Hijrah ke Andalusia

Lantas apa kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mendengar Egy Maulana Vikri dicadangkan Shin Tae-yong?

Sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu menghormati keputusan dari Shin Tae-yong.