Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia gagal mengalahkan Singapura dalam semifinal leg pertama Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (22/12/2021).
Laga antara timnas Indonesia melawan Singapura itu berakhir imbang 1-1.
Gagal menang pun membuat semua pihak berharap timnas Indonesia bisa memperbaiki kekurangan menjelang semifinal leg kedua pada 25 Desember mendatang.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Gol Witan Sulaeman saat Lawan Singapura Dilirik Media Luar Negeri
Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan pun turut mengomentari pernampilan timnas Indonesia yang gagal meraih kemenangan.
Mochamad Iriawan menilai bahwa skuad Garuda sejak awal tampil bagus.
Bahkan tim asuhan Shin Tae-yong itu memimpin gol lebih dulu pada menit ke-28 melalui Witan Sulaeman.
Sayangnya, keunggulan timnas Indonesia itu tak mampu bertahan lama karena pada babak kedua gawang Nadeo Argawinata kebobolan.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Shin Tae-yong Nilai Taktiknya Tidak Berjalan Maksimal saat Lawan Singapura
Singapura berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol yang dicetak Ikhsan Fandi pada menit ke-70.
Dengan hasil itu, Ketum PSSI tersebut pun meminta agar timnas bisa memperbaiki kekurangan jelang leg kedua nantinya.