Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia vs Singapura - Soal Wasit, Shin Tae-yong: Wasit Melihat dengan Benar sampai Beri Kartu Kuning dan Merah

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 25 Desember 2021 | 23:52 WIB
Timnas Indonesia vs Singapura (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan tanggapannya terkait kinerja wasit pada pertandingan semifinal leg kedua Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia menang 4-2 atas Singapura pada semifinal leg kedua di National Stadium, Sabtu (25/12/2021).

Empat gol timnas Indonesia dicetak oleh Ezra Walian (11'), Pratama Arhan (87'), Shawal Anuar (91', GBD), dan Egy Maulana Vikri (105+2').

Sementara dua gol Singapura dicetak oleh Song Ui-yong (45+4') dan Shahdan Sulaiman (74').

Dengan kemenangan itu, timnas Indonesia lolos ke final dengan agregat 5-3.

Baca Juga: Nadeo Argawinata Pahlawan, Hentikan Timnas Indonesia Nge-Blank 47 Menit

 

Pertandingan semifinal leg kedua dipimpin oleh wasit asal Oman, Qasim Matar Ali Al Hatmi.

Baca Juga: Timnas Indonesia Menang atas Singapura hingga Babak Extra Time, Shin Tae-yong Ibaratkan Neraka Surga

Pada pertandingan itu, terjadi drama dengan hujan kartu kuning dan merah.

Tiga pemain Singapura mendapatkan kartu merah ialah Safuwan Baharudin, Irfan Fandi, dan kiper Hassan Sunny.

Untuk Safuwan Baharudin mendapatkan dua kartu kuning.

Sementara satu kartu kuning diberikan kepada bek timnas Indonesia Fachrudin Aryanto dan pemain Singapura Shawal Anuar.

Pelatih Shin Tae-yong pun menanggapi soal wasit.

"Memang untuk leg pertama sempat saya bicara bahwa harus menghargai wasit untuk keputusan, tetapi waktu itu belum nonton video (Ricky Kambuaya yang dijatuhkan), setelah kembali ke hotel, nonton video, ternyata harus penalti," ujar Shin Tae-yong.

Baca Juga: Timnas Indonesia Menang, Pelatih Singapura Minta Maaf ke Shin Tae-yong

Pada semifinal leg pertama, wasit asal Korea Selatan Kim Hee-gon tidak memberikan penalti kepada Ricky Kambuaya yang dijatuhkan di kotak terlarang.

"Untuk hari ini betul memang ada untungnya di kami, karena wasit melihat dengan benar sampai memberi kartu kuning dan merah ke lawan," ujarnya.

Dengan kemenangan atas Singapura, timnas Indonesia menunggu lawan di final antara Thailand atau Vietnam.

Semifinal leg kedua antara Thailand melawan Vietnam akan digelar pada Minggu (26/12/2021).

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P