Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respons Bijak Pelatih Singapura Terkait Keputusan Kontroversial Wasit Beri 3 Kartu Merah

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 26 Desember 2021 | 15:00 WIB
Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida, angkat bicara soal keputusan wasit Qaim Matar Ali Al Hatmi yang mendepak tiga pemainnya saat menghadapi timnas Indonesia.

Timnas Singapura melakoni duel panas kontra timnas Indonesia pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di Stadion National Singapura, Sabtu (25/12/2021).

The Lions terpaksa berjuang dengan 8 pemain melawan Indonesia karena tiga pemainnya diganjar kartu merah.

Tiga pemain timnas Singapura yang diusir wasit adalah Safuwan Baharudin (menit ke-45+2), Irfan Fandi (67'), dan Hassan Sunny (119').

Baca Juga: VIDEO - Aksi Joget Basah Kuyup Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia Lolos ke Final Piala AFF 2020  

Meski kalah jumlah pemain, Singapura tetap mampu membuat Evan Dimas dkk. ketar-ketir.

Sesaat setelah Safuwan Baharudin mendapatkan kartu kuning kedua jelang berakhirnya babak pertama, Singapura berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Usai turun minum, mereka kembali kehilangan Irfan Fandi pada menit ke-67 karena menjegal lari winger Indonesia, Irfan Jaya.

Bermain dengan 9 pemain, Singapura malah berbalik unggul lewat gol tendangan bebas Shahdan Sulaiman.

Gol tersebut nyaris membuat Singapura memenangi laga di waktu normal.