Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sergino Dest Pergi, Barcelona Bidik Bek dari Ajax Amsterdam Lagi

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 26 Desember 2021 | 22:00 WIB
Momen bek Barcelona, Sergino Dest, mencoba melewati dua pemain Real Madrid, Casemiro dan Sergio Ramos pada laga el clasico. (TWITTER.COM/SERGINO_DEST)

BOLASPORT.COM - Sergino Dest pergi, Barcelona dilaporkan membidik bek dari Ajax Amsterdam lagi.

Barcelona tengah berbenah terutama untuk memperbaiki status keuangan mereka yang sudah sangat merah.

Demi mengatasi krisis finansial yang melanda, Barcelona bakal melepas sejumlah pemain pada bursa transfer musim dingin 2022.

Salah satu nama yang santer bakal dilego Barcelona pada bursa transfer Januari 2022 adalah bek kanan asal Amerika Serikat, Sergino Dest.

Baca Juga: AC Milan Siap Terapkan Formula Transfer Fikayo Tomori untuk The Next Jaap Stam

 

Sergino Dest mulai dikaitkan dengan kepergiannya dari Camp Nou seiring kehadiran Xavi Hernandez sebagai pelatih El Barca.

Xavi Hernandez disinyalir tidak menyukai etos kerja dari Sergino Dest di dalam skuadnya.

Padahal, Dest digadang-gadang bakal menjadi bek kanan terbaik seperti Dani Alves.

Uniknya, Barcelona justru memanggil lagi Dani Alves untuk bermain ke dalam skuad Xavi dengan status bebas transfer.

Baca Juga: Aston Villa vs Chelsea - Steven Gerrard Absen karena COVID-19, Thomas Tuchel Ungkap Kondisi Romelu Lukaku

Padahal, Dest baru tiba di Barcelona pada musim panas 2020 usai ditebus dari Ajax Amsterdam senilai 21 juta euro (sekitar Rp337 miliar).

Ketika masih diasuh oleh Ronald Koeman, bek berusia 21 tahun tersebut dimainkan sebagai bek kanan, bek kiri, dan winger kanan.

Seiring keberadaan Xavi yang menjadi juru taktik Barcelona, nasib Dest menjadi teka-teki.

Namun, Barcelona telah siap untuk melepasnya di bursa transfer apabila ada yang berani menebusnya senilai 30 juta euro (sekitar Rp481 miliar).

Baca Juga: Lini Depan Belum Sempurna, Liverpool Diminta Comot Eks Rekan Setim Diogo Jota

Sebagai gantinya, Barcelona sudah menetapkan pilihan dengan kembali berbelanja di Ajax Amsterdam.

Kali ini El Barca membidik bek asal Maroko, Noussair Mazraoui.

TWITTER.COM/FCBN_LIVE
Bek kanan Ajax Amsterdam, Noussair Mazraoui.

Dilansir BolaSport.com dari Sport, Barcelona tidak akan mendatangkan Noussair Mazraoui pada jendela transfer musim dingin 2022.

Barcelona berencana untuk memboyong Mazraoui ketika kontraknya berakhir di Ajax Amsterdam pada akhir musim 2021-2022.

Baca Juga: 5 Sosok yang Bisa Jadi Bintang Masa Depan Barcelona, 4 Asli Produk La Masia

Itu artinya Barcelona ingin menggaetnya dengan status bebas transfer pada musim panas tahun depan.

Mazraoui sendiri diketahui sudah memantapkan pilihannya untuk tidak meneken kontrak baru bersama De Godenzonen.

Bergabung dengan akademi Ajax pada Juli 2006, pemain berusia 24 tahun tersebut telah mencatatkan 123 penampilan di lintas kompetisi dengan 9 gol dan 8 assist.

Saat ini, Barcelona melalui presiden mereka, Joan Laporta, telah dilaporkan bertemu dengan agen Nazraoui, Mino Raiola, untuk membahas kepindahan sang pemain.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P