Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester City mencetak gol-golnya melalui Kevin De Bruyne (menit ke-5'), Riyad Mahrez (14'-pen), Ilkay Guendogan (21'), Raheem Sterling (25'-pen, 87'), dan Aymeric Laporte (69').
Adapun tiga gol dari Leicester City tercatat atas nama James Maddison (55'), Ademola Lookman (59'), dan Kelechi Iheanacho (65').
Dengan hasil ini, Manchester City kini telah meraih 9 kemenangan beruntun di Liga Inggris 2021-2022.
Lebih gilanya lagi, Manchester City sukses mencetak 30 gol dan hanya kebobolan 6 kali dari 9 kemenangan tersebut.
Baca Juga: Real Madrid Berpotensi Duetkan Haaland dan Mbappe, Presiden Barcelona Bakal Jalankan Operasi Senyap
Sebelum menghajar Leicester, Man City lebih dulu menekuk Manchester United (2-0), Everton (3-0), West Ham United (2-1), Aston Villa (2-1), Watford (3-1), Wolverhampton Wanderers (1-0), Leeds United (7-0), dan Newcastle United (4-0).
Man City kali terakhir kalah di Liga Inggris 2021-2022 pada akhir bulan Oktober lalu.
Kala itu, Man City yang menjamu Crystal Palace di Stadion Etihad harus takluk dari sang tamu dengan skor akhir 0-2.