Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Kalah dari Timnas Indonesia, Tatsuma Yoshida Mundur dari Pelatih Singapura

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 28 Desember 2021 | 20:45 WIB
Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida.

BOLASPORT.COM - Setelah dibekuk timnas Indonesia, Tatsuma Yoshida resmi mengundurkan diri kursi pelatih kepala timnas Singapura.

Pelatih asal Jepang itu mengundurkan diri tak lama setelah langkah timnas Singapura terhenti di semifinal Piala AFF 2020.

The Lion, julukan Singapura harus mengakui keunggulan timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong dengan agregat 3-5.

Singapura sejatinya mampu menahan imbang 1-1 atas Indonesia di leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12/2021)

Namun pada semifinal leg kedua, Sabtu (25/12/2021), Ikshan Fandi dkk digulung Garuda dengan skor 2-4.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Bertemu Evan Dimas dan Egy Maulana, Ini Kata Gelandang Thailand

Tatsuma Yoshida meninggalkan jabatannya sebagai pelatih Singapura setahun sebelum kontraknya habis pada Desember 2022.

Kepastian mundurnya Tatsuma diumumkan secara resmi oleh Asosiasi Sepak Bola Singapura (FAS) pada hari ini, Selasa (28/12/2021).

Pelatih berusia 47 tahun itu berdalih ingin mengalihkan fokusnya terhadap keluarga.

"Saya tahu saya akan merindukan para pemain dan Singapura, tetapi saya harus membuat keputusan ini (untuk saya) secara pribadi."

"Saya bukan hanya seorang pelatih sepak bola," kata Tatsuma Yoshida dilansir BolaSport.com dari straitstimes.com.

Dalam sesi konferensi pers, Tatsuma Yoshida menyampaikan kalimat perpisahan yang menyentuh kepada skuad timnas Singapura.

"Saya memberi tahu mereka bahwa kalian harus percaya dan percaya pada diri sendiri. Saya memberi tahu mereka sebelum setiap pertandingan," kata dia.

"Saya mencintai para pemain saya. Mereka hampir seperti anak laki-laki saya. Mereka menerima saya meskipun bahasa Inggris saya buruk."

Baca Juga: Terungkap Alasan Bali United Lepas Melvin Platje Demi Datangkan Privat Mbarga

Tanda-tanda mundurnya Yoshida dari kursi kepelatihan timnas Singapura sebetulnya sudah tercium usai kegagalan di Piala AFF 2020.

Yoshida mengakui bahwa dirinya menerima tawaran melatih dari klub Jepang dan beberapa tim Asia lainnya.

Belum jelas klub mana yang dimaksud, tetapi ada kemungkinan Yoshida kembali menukangi mantan klubnya Ventforet Kofu, yang berkompetisi di J League 2.

"Saya tidak bisa mengatakan apa-apa tentang masa depan saya," ucap Yoshida.

Baca Juga: Pelatih Thailand Sebut Timnas Indonesia Layak ke Final Meski Andalkan Pemain Muda

Sementara itu, Sekjen FAS Yazeen Buhari mengatakan pihaknya menyepakati mengakhiri kerja sama dengan Yoshida pada 31 Desember 2021, dan sang pelatih akan meninggalkan Singapura pada Rabu (29/12/2021).

Dia menambahkan bahwa FAS akan segera memulai mencari pengganti Yoshida dan prioritasnya adalah pelatih berikutnya memiliki filosofi bermain yang sama dengan Yoshida.

Tatsuma Yoshida itu ditunjuk sebagai pelatih Lions pada Mei 2019.

Sejak saat itu, dia sudah memimpin Singapura dalam 20 pertandingan di semua kompetisi.

Dia memiliki rekor enam kemenangan, empat imbang, dan 10 kekalahan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P