Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Seiring perjalanan timnas Indonesia ke final Piala AFF 2020, banyak suporter Garuda khususnya wanita menjuluki Shin Tae-yong sebagai "Oppa Shin".
Timnas Indonesia sukses melaju ke final Piala AFF 2020 dan akan menantang Thailand pada Rabu (29/12/2021) dan Sabtu (1/1/2022).
Kesuksesan melenggang ke final, membuat atensi masyarakat Indonesia semakin tinggi untuk timnas Indonesia.
Selain para pemain, pelatih Shin Tae-yong juga semakin mendapat perhatian para pecinta sepak bola Indonesia.
Tak jarang, suporter timnas Indonesia khususnya wanita menjuluki Shin Tae-yong sebagai "Oppa Shin".
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Thailand: Satu Pemain Absen, Satu Lagi Diragukan Bermain
Hal ini dipengaruhi dengan banyaknya penggemar musik K-pop atau drama Korea di Indonesia.
Kata "Oppa" dalam bahasa Korea berarti panggilan dari perempuan kepada laki-laki yang lebih tua serta memiliki hubungan dekat.
Para suporter timnas Indonesia (khususnya wanita) menggunakan frasa Oppa Shin untuk menunjukkan kedekatan dengan pelatih asal Korea tersebut.