Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dani Alves mengakui bahwa dirinya enggan balik ke Camp Nou jika Josep Maria Bartomeu masih menjadi Presiden Barcelona.
Barcelona memulangkan mantan pemainnya, yakni Dani Alves, pada 12 November 2021.
Dani Alves diboyong Barcelona secara cuma-cuma alias gratis dan dikontrak hingga akhir musim 2021-2022.
Adapun bek asal Brasil itu dikontrak Barcelona setelah tidak memperpanjang kontraknya dengan Sao Paulo pada 16 September 2021.
Namun, Alves harus menunda debut keduanya bersama Barcelona.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Alves saat ini tengah menjalani karantina lantaran positif COVID-19.
Menurut catatan Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Alves dijadwalkan selesai menjalani karantina pada 10 Januari 2022.
Baca Juga: Eks Striker Spurs Sebut Harry Kane Berpotensi Perpanjang Kontrak Bersama The Lilywhites