Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Chelsea, Romelu Lukaku, memberikan jawaban atas pertanyaan soal mana yang lebih hebat antara Inter Milan era Antonio Conte atau Simone Inzaghi.
Romelu Lukaku bergabung dengan Chelsea pada bursa transfer musim panas 2021.
Chelsea memboyong Lukaku dari Inter Milan dengan biaya sebesar 115 juta euro atau setara dengan Rp 1,85 triliun.
Adapun ini merupakan periode kedua striker asal Belgia itu bermain untuk Chelsea.
Keputusan Chelsea memulangkan striker berusia 28 tahun itu tak lepas dari performa gemilangnya bersama I Nerazzurri pada musim 2020-2021.
Baca Juga: Harapan Dani Alves untuk Lionel Messi, Pulang ke Barcelona dan Main Bareng Lagi
Bermain di bawah asuhan Antonio Conte, Lukaku sukses menorehkan 24 gol dan 10 assist dalam 36 pertandingan Liga Italia.
Dia juga berhasil mempersembahkan scudetto untuk Inter Milan.
Dalam sebuah kesempatan, Lukaku dimintai jawaban mengenai mana yang lebih hebat antara Inter Milan era Antonio Conte atau Simone Inzaghi.
Sebagai informasi, Inter Milan saat ini diasuh oleh Inzaghi setelah Conte melepas jabatannya sebagai pelatih di musim panas 2021.
Lukaku pun menjawab bahwa dirinya tak suka membanding-bandingkan.
Namun, Lukaku mengaku terkesan dengan penampilan Inter Milan yang sekarang.
Baca Juga: Rayu Juventus, Barcelona Sodorkan Memphis Depay untuk Muluskan Transfer Alvaro Morata
Menurutnya, Inter Milan sangat layak berada di posisi puncak klasemen Liga Italia 2021-2022.
"Saya tidak suka membuat perbandingan," kata Lukaku seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
"Karena itu, saya harus jujur, Inter Milan yang sekarang memainkan sepak bola yang sangat bagus dan berada di puncak klasemen Serie A."
"Saya sangat berharap mereka akan memenangkan scudetto lagi, karena saya mencintai semua orang di sana dan juga berkat mereka saya menjadi pemain seperti sekarang ini."
"Inter Milan dan para penggemarnya, bagi saya, mereka pantas berada di puncak."
"Saya berharap klub terus berkembang, bahwa mereka terus menang setelah liburan Natal, tetapi Anda tidak pernah tahu apa yang mungkin terjadi dalam sepak bola," tutur bomber timnas Belgia itu menambahkan.
Baca Juga: Ralf Rangnick Minta Pemain Man United Jangan Banyak Tingkah di Lapangan