Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tantangan berat harus dihadapi Mohamed Salah saat bertandang ke markas Chelsea bersama Liverpool.
Liverpool kebagian jatah menyambangi markas Chelsea dalam matchday ke-21 Liga Inggris 2021-2022 yang berlangsung pada Minggu (2/1/2022).
Armada asuhan Juergen Klopp datang ke Stamford Bridge dengan misi untuk menggusur sang tuan rumah dari posisi kedua klasemen.
Saat ini The Reds mengoleksi 41 poin di tangga ketiga, tertinggal hanya satu angka dari The Blues.
Baca Juga: Giorgio Chiellini Positif COVID-19, Susul Dua Pemain Juventus
Demi merealisasikan misi, Si Merah tentu mengandalkan Mohamed Salah.
Sang bomber sedang sangat moncer lewat torehan 15 gol dari 18 penampilan di Premier League musim ini.
Namun, untuk urusan performa di rumah Chelsea, Salah seakan dibekap kutukan.
Sejak menjadi anggota Liverpool pada 2017, Salah tak mencetak satu gol pun dalam lima kali lawatan ke Stamford Bridge.
Rinciannya adalah empat laga terjadi di ajang Liga Inggris dan satu buah di Piala FA.
Mo Salah mencicipi dua kemenangan, dua kekalahan, dan sekali imbang dari lima kesempatan bertandang ke markas London Biru.
Baca Juga: Ngomong Blak-blakan, Romelu Lukaku Dilarang Main Lawan Liverpool?
Tanggal 20 September 2020 menjadi kali terakhir Salah mengunjungi rumah Chelsea.
Pada duel tersebut, dia cuma melepaskan satu tembakan yang mengarah ke gawang alias shot on target.
Meski tanpa kontribusi gol Salah, Liverpool tetap sukses melibas Chelsea dengan skor 2-0.
Salah sendiri pernah memperkuat Chelsea selama dua musim (2013-2014 dan 2014-2015).
Bintang timnas Mesir itu mengalami periode buruk di Chelsea setelah cuma mencetak dua gol dari total 19 penampilan.