Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Barcelona akan berkunjung ke markas Mallorca. El Barca mempunyai kans menang telak di Liga Spanyol 2021-2022.
RCD Mallorca akan menjamu Barcelona dalam laga pekan ke-19 Liga Spanyol di Stadion Visit Mallorca, Minggu (2/1/2022) waktu setempat atau Senin pukul 03.00 WIB.
Mallorca saat ini berada di urutan ke-15 klasemen Liga Spanyol.
Pasukan Luis Garcia sekadar mengumpulkan 20 poin alias lima angka di atas zona degradasi.
Adapun Barcelona menghuni peringkat ke-7 klasemen LaLiga.
Anak-anak asuh Xavi Hernandez telah mengoleksi 28 poin.
Jika berbicara sejarah, maka Barcelona berpeluang menang telak di markas Mallorca.
Pasalnya, dalam empat pertemuan terakhir Mallorca dan Barcelona selalu tercipta hujan gol.
Barcelona menyapu bersih empat duel tersebut dengan kemenangan 4-2, 5-0, 5-2, dan 4-0.
Namun, Barcelona saat ini sedang sulit mengamankan tiga poin dalam partai tandang.
Dari tiga kunjungan terakhir ke markas musuh di semua kompetisi, Barcelona cuma meraih dua hasil imbang dan menelan satu kekalahan.
Apabila berhasil meraih tiga poin, Barcelona akan masuk ke zona Liga Europa di klasemen Liga Spanyol.
Dikutip BolaSport.com dari Soccerway, berikut ini susunan pemain Mallorca dan Barcelona:
Mallorca (4-2-3-1): 1-Manolo Reina; 18-Jaume Costa, 15-Pablo Maffeo, 24-Martin Valjent, 5-Franco Russo; 16-Rodrigo Battaglia, 12-Iddrisu Baba; 14-Dani Rodriguez, 19-Lee Kang-In, 10-Antonio Sanchez; 22-Angel
Pelatih: Luis Garcia
Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 3-Gerard Pique, 4-Rronald Araujo, 22-Oscar Mingueza, 24-Eric Garcia; 21-Frenkie de Jong, 6-Riqui Puig, 28-Nico Gonzalez; 29-Ferran Jutgla, 17-Luuk de Jong, 37-Ilias Akhomach
Pelatih: Xavi Hernandez
Wasit: Antonio Mateu