Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mencak-mencak usai penyerang sayap Liverpool, Sadio Mane, lolos dari kartu merah.
Pekan ke-21 Liga Inggris 2021-2022 menyajikan duel big match antara Chelsea melawan Liverpool.
Pertandingan antara Chelsea dan Liverpool berlangsung di Stadion Stamford Bridge, Minggu (2/1/2022) malam WIB.
Hasilnya, kedua tim harus puas berbagi poin setelah bermain imbang 2-2.
Menurut data dari situs resmi Premier League, The Blues sebenarnya tampil mendominasi dalam laga tersebut.
Baca Juga: Thomas Tuchel Mau Akhiri Drama Romelu Lukaku dengan Satu Cara
Chelsea memegang penguasaan bola hingga 56 persen.
Dari segi peluang, Chelsea melepaskan 15 tembakan dengan 6 mengarah ke gawang.
Adapun The Reds mampu mengkreasikan 10 kesempatan yang 6 di antaranya menuju tepat sasaran.
Meski bermain dominan, Chelsea malah tertinggal dua gol lebih dulu.
Dua gol Liverpool tersebut dibukukan oleh Sadio Mane (menit ke-9) dan Mohamed Salah (26').
Chelsea mampu merespons dengan dua gol balasan yang masing-masing dicetak Mateo Kovacic (42') dan Christian Pulisic (45+1').
Baca Juga: Bukan PSG, Godaan Liverpool Terlalu Menarik buat Franck Kessie dan AC Milan
Pasca-laga, Thomas Tuchel menyoroti keputusan wasit Anthony Taylor.
Wasit Anthony Taylor tidak memberikan kartu merah kepada Sadio Mane setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Cesar Azpilicueta pada menit ke-1.
???? "I'm not a friend of early red cards, I hate to say it because I love Mane but it is a red card."
— Football Daily (@footballdaily) January 2, 2022
Thomas Tuchel is convinced that Sadio Mane should've been sent off early on in the match pic.twitter.com/5Ecxw58182
Saat itu, tangan Mane menyikut wajah Azpilicueta ketika melakukan bentrokan di udara.
Namun, pengadil lapangan hanya mengganjar bomber timnas Senegal itu dengan kartu kuning.
Tuchel kesal dengan keputusan yang dibuat Anthony Taylor.
"Saya benci mengatakannya karena saya mencintai Mane dan dia adalah pria yang baik dan pemain top, tetapi itu jelas kartu merah," kata Tuchel seperti dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo.
"Sikunya membentur wajah, tidak masalah jika Anda melakukan ini setelah 20 detik atau 20 menit," ujar juru taktik berusia 48 tahun itu melanjutkan.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - De Jong Tiru Kebiasaan Lionel Messi, Barcelona Dekati Real Madrid