Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Rekor Cristiano Ronaldo dihancurkan oleh temannya sendiri usai gagal menyelamatkan Manchester United dari kekalahan saat ditunjuk menjadi kapten tim.
Manchester United tampil berbeda ketika menjamu Wolverhampton Wanderers pada laga pekan ke-21 Liga Inggris 2021-2022.
Berduel di Stadion Old Trafford, Senin (3/1/2022) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB, skuad Manchester United dipimpin oleh Cristiano Ronaldo.
Cristiano Ronaldo masuk ke lapangan dengan mengemban jabatan sebagai kapten Manchester United.
Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick, menunjukkan Cristiano Ronaldo sebagai kapten menyusul absennya Harry Maguire.
Harry Maguire, yang notabene adalah kapten utama Manchester United, absen karena mengalami cedera pada laga sebelumnya melawan Burnley.
Baca Juga: Manchester United Keok, Cristiano Ronaldo Frustasi: Tendang Bola ke Langit hingga Acuhkan Fan Cilik
Cristiano Ronaldo kini untuk pertama kalinya didapuk sebagai kapten Manchester United setelah 14 tahun.
Pemilik 5 gelar Ballon d'Or itu sebelumnya pernah menjadi kapten Manchester United pada Maret 2008.
Seperti diketahui, Cristiano Ronaldo merupakan kapten utama di skuad timnas Portugal.