Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persija Jakarta dipastikan tidak akan diperkuat oleh Ramdani Lestaluhu pada putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Baik Persija Jakarta dan Ramdani Lestaluhu sepakat untuk berpisah.
Kepastian tersebut terlihat dalam akun instagram Persija Jakarta yang mengupload momen perpisahan dengan Ramdani Lestaluhu pada Selasa (5/1/2022).
Ramdani Lestaluhu terlihat berpamitan dengan seluruh pemain Persija Jakarta di salah satu hotel penginapan di Bali.
Pemain bernomor punggung 7 itu juga mendapatkan pelukan hangat dari Andritany Ardhiyasa, Ismed Sofyan, dan Alfriyanto Nico.
Bahkan, Andritany Ardhiyasa yang menemani Ramdani Lestaluhu ke mobil sebelum meninggalkan skuad Persija Jakarta.
Baca Juga: Cegah Godaan Honda, Yamaha Bakal Sodori Quartararo Kontrak Baru?
"Perpisahan bukanlah akhir dari segalanya."
"Terus berjuang, Ramdani Lestaluhu," tulis akun instagram Persija Jakarta.
Ramdani Lestaluhu jarang mendapatkan menit bermain oleh pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, di putaran pertama Liga 1 2021-2022.
Baca Juga: Pemain Terbaik Liga 2 2021 Milik Rans Cilegon FC Pulang ke Borneo FC
Tercatat, pemain berposisi gelandang itu hanya memainkan waktu 122 menit dari lima pertandingan yang dilakoninya.
Ramdani Lestaluhu kalah bersaing dengan Braif Fatari, Rohit Chand, dan Adrianus Dwiki di lini tengah Macan Kemayoran.
Perpisahan pemain berusia 30 tahun itu bersama Persija Jakarta cukup banyak membuat The Jakmania kecewa.
Baca Juga: PSIS Semarang Tanpa Dua Pemain Timnas Indonesia, Ini Kata Pelatih Persija
Pasalnya, Ramdani Lestaluhu merupakan salah satu pemain paling loyal bersama Persija Jakarta sejak 2009.
Ia sempat berpindah ke Sriwijaya FC selama setengah musim pada tahun 2013 dan kembali lagi ke Persija Jakarta hingga saat ini.
Kabar terbaru bahwa Ramdani Lestaluhu akan merapat ke PSS Sleman.
Baca Juga: Sangar pada Tahun Lalu, Kamaru Usman Pantas Jadi Fighter of the Year 2021
PSS Sleman sendiri juga kehilangan beberapa pemainnya jelang bertarung di putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Sempat dikabarkan bahwa Ramdani Lestaluhu akan bergabung ke PSM Makassar karena ada kode dari Hasim Kipuw.
Namun sepertinya batal terlaksana dan Ramdani Lestaluhu dikabarkan akan diumumkan oleh PSS Sleman.