Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-16 dan U-19 2022

By Metta Rahma Melati - Kamis, 6 Januari 2022 | 16:30 WIB
Timnas U-19 Indonesia merayakan gelar juara Piala AFF U-19 2013 ditangan pelatih Indra Sjafri. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala AFF U-16 dan U-19 2022.

Kabar tersebut diketahui dari laman AFF, di mana memberitahukan bahwa Brunei Darussalam akan mengikuti lima ajang AFF di 2022.

FA Brunei Darussalam (FABD) telah menyatakan niatnya untuk mengikuti lima kompetisi yang diselenggarakan AFF sebagai Induk Sepak Bola ASEAN.

Akan tetapi konfirmasi keikutsertaan akan bergantung pada kemampuan tim nasional untuk berlatih dalam kondisi penuh dan persetujuan dari pemerintah Brunei Darussalan untuk berpergian ke luar negeri, mengingat kondisi Covid-19.

Baca Juga: Gol Risaldi Dianulir, Persipura Tahan Imbang Persela pada Babak Pertama

Lima kompetisi yang akan diikuti oleh FABD ialah:

Piala AFF U-23 2022 di Kamboja

Piala Futsal AFF U-23 2022 di Thailand

Piala Futsal Klub AFF 2022 di Thailand

Piala AFF U-16 2022 di Indonesia

Piala AFF U-19 2022 di Indonesia

Baca Juga: Berhasil Hancurkan Bali United di Kandang Sendiri, Pelatih Persebaya Surabaya Buktikan Janjinya

Pada Piala AFF U-18 2019, timnas Indonesia finis di posisi ketiga, di mana ajang tersebut diselenggarakan di Vietnam.

Timnas Indonesia pernah menjadi tuan rumah Piala AFF U-19 pada edisi 2018.

Saat itu Piala AFF U-19 2018 digelar di Sidoarjo, Jawa Timur.

Timnas Indonesia finis di posisi ketiga setelah mengalahkan Thailand dengan skor 2-1 pada laga perebutan tempat ketiga.

Sementara pada Piala AFF U-16 edisi 2019, Indonesia finis pada posisi ketiga.

Indonesia pernah menjuarai Piala AFF U-16 pada edisi 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P