Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persik Kediri Janjikan Semua Pemain Anyar Turun Hadapi Borneo FC

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 7 Januari 2022 | 16:15 WIB
Skuat Persik Kediri nampak sedang melakulan briefing dalam laga pekan kelima Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 29 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persik Kediri, Javier Roca, optimis mereka bisa meraih kemenangan atas Borneo FC.

Persik Kediri akan bertanding menghadapi Borneo FC pada lanjutan pekan ke-18 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (7/1/2022).

Tim Macan Putih jelang putaran kedua ini melakukan banyak perombakan dalam skuadnya.

Tercatat, Persik sudah medatangkan 8 pemain baru.

Mereka adalah Arthur Irawan, M. Taufiq, Fahmi Al Ayyubi, Ahmad Nufiandani, Adi Satryo, Samsul Arifin, Fitra Ridwan, dan Jeam Sroyer.

Kedatangan para pemain ini diharapkan bisa membawa Persik mendapatkan hasil yang positif.

Terutama untuk mengamankan posisi mereka dari zona degradasi.

Baca Juga: Top Scorer Liga 1 - Lewat Tambahan 2 Gol, Marko Simic Menyelinap Saingi Ciro dan Spaso

Pelatih Persik, Javier Roca menjelaskan jika timnya sudah mempersiapkan tim dengan maksimal untuk menghadapi Borneo FC.

Beberapa pemain juga dipastikan absen karena masih menjalani pemulihan cedera.

Namun, dia optimis bisa mendapatkan kemenangan atas tim Pesut Etam.

"Kita sudah hampir tiga pekan di Bali. Pertama untuk adaptasi, latihan taktik, dan ketahanan fisik."

"Baru lima hari terakhir kami fokuskan untuk tampil melawan Borneo FC."

"Ada beberapa pemain yang masih cedera/sakit, tapi hari ini sudah bisa tampil. Kami optimis untuk dapat 3 poin," kata Javier Roca pada sesi konfrensi pers sebelum laga melawan Borneo FC.

Baca Juga: Tersingkir dari MotoGP karena Berat Badan, Petrucci Cetak Rekor usai Menangi Lomba Reli Dakar

Kemenangan pada laga perdana putaran kedua ini dipastikan akan berpengaruh besar.

Dalam lima pertandingan terakhir mereka hanya mampu meraih dua kemenangan, dua kekalahan dan satu hasil imbang.

Baca Juga: Alasan Raffi Ahmad dan Gading Marten Terjunkan Tim di IBL 2022

Pelatih asal Chile ini menegaskan jika semua pemain akan dipersiapkan pada laga ini termasuk pemain yang baru didatangkan.

Namun, dia tidak bisa menjamin semua pemain ini akan bermain pada laga ini.

Hal ini tergantung dari skema permainan yang akan mereka jalankan pada pertandingan besok.

"Semua pemain baru langsung diturunkan."

"Ada yang 1 menit, ada yg hanya pemanasan saja, ada yg main, intinya diturunkan semua," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P