Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.com - Gelombang eksodus pemain Persis Solo belum usai, kali ini Arema FC berhasil mengamankan jasa Fabiano Beltrame dan Sandi Sute dengan status pinjaman.
Arema FC masih belum puas atas performa mereka di putaran kedua ini.
Manajemen Arema FC kembali menambah amunisi untuk mengarungi putaran kedua dengan merekrut Fabiano Beltrame dan Sandi Sute (4/1/2022).
Fabiano dan Sandi Sute sendiri direkrut dengan status pinjaman dari tim juara Liga 2 2021, Persis Solo.
Kedua pemain tersebut memperpanjang daftar pemain yang eksodus dari Persis Solo setelah kompetisi Liga 2 berakhir.
Fabiano Beltrame kembali lagi ke Malang, setelah terakhir kali bermain di musim 2015-2016.
Pemain berusia 39 tahun ini diharapkan dapat memperkuat lini pertahanan Arema FC sejak putaran pertama.
Sandi Sute merupakan bagian dari skuad juara Persija Jakarta pada Liga 1 musim 2018.
Perekrutan tersebut merupakan rekomendasi dari tim pelatih Arema FC yang telah memperhatikan penampilan dua pemain tersebut di Liga 2.
"Kami mendapatkan rekomendasi dari tim pelatih, dan kami menindaklanjutinya. Usai final Liga 2 upaya rekrutmen keduanya kami intenskan. Alhamdulillah klub lamanya dan pemain bersangkutan memutuskan berjodoh dengan Arema FC," kata Gilang Widya Pramana, Selasa (4/1/2022) dikutip dari Suryamalang.
Baca Juga: Pro Futsal League Mulai Hari Ini, Tim Atta Halilintar Bakal Debut
Keduanya saat ini telah bergabung bersama Carlos Fortes dkk di Bali agar cepat beradaptasi dengan tim.
"Kami optimis keduanya segera padu dengan karakter Singo Edan di bawah arahan Eduardo Almaida," ujar Gilang Widya Pramana dikutip dari Suryamalang.
"Apalagi, bagi Fabiano ini nostalgia bersama klub kebanggaan arek-arek Malang, sebab Fabiano pernah juga di Bali bersama Arema menjuarai Bali Island Cup 2015. Semoga enjoy dan ukir prestasi lagi Arema FC di Bali. Amin," ujarnya.
Arema FC baru kebobolan 13 gol dan kalah sekali dalam 17 pertandingan.
Capaian itu berhasil menempatkan Arema di posisi ketiga berselisih 3 poin dari pemuncak klasemen, Persib Bandung dengan catatan 34 poin.