Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sadio Mane Merespons Ancaman Mati Dukun Santet karena Ikuti Piala Afrika 2021: Mati Hanya di Tangan Allah

By Bagas Reza Murti - Senin, 10 Januari 2022 | 10:00 WIB
Penyerang timnas Senegal, Sadio Mane, merayakan golnya bersama Henri Saviet (depan) dan Mbaye Niang (belakang), dalam laga Piala Afrika 2019 melawan Kenya, 1 Juli 2019 di Air Defence Stadium. (TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Penyerang Liverpool, Sadio Mane mendapat ancaman dari dukun Benin bahwa dirinya akan kena serangan jantung bila mengikuti Piala Afrika 2021.

Timnas Senegal belum memainkan laga di Piala Afrika 2021, namun sang kapten Sadio Mane sudah mendapat ancaman dari seorang dukun dari Benin.

Dilansir BolaSport.com dari Pulse Sport, dukun santet dari Benin dikabarkan mengancam Sadio Mane agar tak bermain di Piala Afrika 2021.

Ancaman tersebut berbunyi bila Sadio Mane nekat bermain untuk Senegal di Piala Afrika 2021, maka ia akan tewas dalam serangan jantung.

Pesan dari seorang dukun di Benin itu menimbulkan kontroversi di media sosial, terutama buat fans Sadio Mane dan Livverpool.

Baca Juga: Shin Tae-yong Berangkat ke Bali Cari Pemain Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday

Walau begitu, Sadio Mane punya cara terbaik untuk merespons ancaman tersebut.

Ia mengaku tidak percaya perkataan seorang dukun, dan mengimani bila hidup-mati di tangan Allah SWT.

"Saya tumbuh dan percaya bila mati hanya di tangan Allah, dan saya percaya bahwa hidup manusia tidak maju atau mundur," kata Sadio Mane.