Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bangladesh Terancam Batal Lawan Timnas Indonesia, PSSI Ungkap Penyebab dan Opsi 3 Negara Lawan Lain

By Metta Rahma Melati - Rabu, 12 Januari 2022 | 22:34 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Malaysia di Piala AFF 2020. (AFFSUZUKICUP)

BOLASPORT.COM - Agenda FIFA Matchday timnas Indonesia vs Bangladesh terancam batal, PSSI menjelaskan penyebabnya, dan kemungkinan alternatif lawan lain.

Rencananya timnas Indonesia akan menghadapi Bangladesh pada FIFA Matchday di Januari 2022.

Pertandingan tersebut akan digelar dua kali di Satdion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada 24 dan 27 Januari 2022.

"Liga 1 berhenti ketika timnas Indonesia berujicoba melawan Bangladesh," kata Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi beberapa hari yang lalu.

"Uji Coba lawan Bangladesh digelar dua kali pada 24 dan 27 Januari 2022," ujarnya.

Baca Juga: Klub Korea Selatan Jeonnam Dragons Bantah Rekrut Alfeandra Dewangga

 

Akan tetapi ada perkembangan terbaru rencana pertandingan FIFA Matchday antara timnas Indonesia vs Bangladesh.

Pertandingan antara timnas Indonesia vs Bangladeh terancam batal, hal itu karena adanya regulasi Covid-19.

Bangladesh keberatan dengan aturan karantina yang harus dijalankan.

"Kalau harus menjalani karantina selama tujuh hari, Bangladesh menolak karena mereka akan datang pada 20 Januari 2022," ujar Yunus Nusi, Rabu (12/1/2022), dilansir BolaSport.com dari Antara.

Selain masalah regulasi vaksin juga menjadi kendala.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Gol Telat Wallace Costa di Masa Injury Time Bawa PSIS Bekuk Persiraja

Adapun pendatang yang masuk Indonesia harus sudah mendapatkan dosis lengkap vaksin Covid-19 lengkap di negara asalnya.

"Di skuad timnas Bangladesh, ada 10 pemain yang baru mendapatkan vaksin tahap pertama," ujar Yunus Nusi.

Akan tetapi Yunus Nusi masih berkomunikasi dengan pemerintah soal pertandingan timnas Indonesia vs Bangladesh.

"Jadi, kami masih tetap menunggu seperti apa hasil komunikasi dengan pemerintah," kata Yunus Nusi.

Sementara itu, jika melawan Bangladesh batal, PSSI masih memiliki tiga alternatif calon lawan untuk timnas Indonesia, yakni Timor Leste, Brunei Darussalam, dan Maladewa.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P