Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Susunan pemain Inter Milan vs Juventus kian mendukung I Nerazzurri 100 persen menang di Piala Super Italia karena Simone Inzaghi.
Inter Milan akan melawan Juventus dalam pertandingan Piala Super Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (12/1/2022) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.
Inter Milan merupakan tim paling produktif di Liga Italia 2021-2022 dengan 51 gol alias rata-rata menciptakan 2,55 gol per pertandingan.
Soal gol, Juventus berada di urutan ke-11 di Serie A musim ini karena hanya bisa mengukir 32 gol alias 1,52 per laga.
Baca Juga: Soal Pilih Cristiano Ronaldo, Rangnick Sebut 1 Pemain Lagi yang Pantas Jadi Kapten Man United
Sementara itu, dari segi pertahanan, Inter Milan menjadi tim terkuat ke-2 di Liga Italia 2021-2022 dengan cuma kemasukan 16 kali.
Cuma Napoli yang lebih hebat daripada Inter dengan hanya kebobolan 15 kali.
Adapun Juventus mempunyai lini belakang terkuat ke-4 di Serie A musim ini dengan sekadar kemasukan 21 kali.
Berbicara di atas kertas, Inter Milan unggul segalanya atas Juventus.
Tinggal siapa bintang dari kedua kubu yang bisa menjadi penentu hasil akhir pertandingan?
Inter Milan memiliki Lautaro Martinez yang diturunkan sejak menit pertama oleh Simone Inzaghi.
Lautaro Martinez saat ini menjadi top scorer Inter Milan di Liga Italia 2021-2022 dengan 11 gol.
Di usia yang baru 24 tahun, Lautaro Martinez sudah bisa mengemban tanggung jawab sebagai ujung tombak utama Inter Milan.
Lautaro jadi pemain Inter dengan jumlah shots terbanyak di Liga Italia musim ini dengan 57 tembakan!
Di kubu Juventus ada Paulo Dybala.
Dybala adalah top scorer Juventus di Liga Italia 2021-2022 dengan 6 gol.
Dybala bahkan menjadi top scorer sepanjang masa Piala Super Italia.
Paulo Dybala telah menyarangkan 4 gol dari 5 penampilan di Piala Super Italia.
Namun, Dybala masih berada di bangku cadangan.
Baca Juga: Alasan Ralf Rangnick Mainkan Phil Jones yang Sudah Absen 2 Tahun Bela Man United
Kans Inter Milan menjuarai Piala Super Italia karena keberadaan Simone Inzaghi di kursi pelatih.
Semasa masih melatih Lazio, Inzaghi sudah 2 kali beraksi di Piala Super Italia dan selalu menutup pertandingan sebagai juara.
Keberhasilan Simone Inzaghi tersebut terjadi pada 2017 dan 2019.
Sesuatu yang paling menarik adalah klub yang ditundukkan Inzaghi 2 kali itu Juventus.
Mulai dari Massimiliano Allegri sampai Maurizio Sarri ditekuk oleh Inzaghi.
Dikutip BolaSport.com dari Soccerway, berikut ini susunan pemain Inter Milan dan Juventus:
Inter Milan (3-5-2): 1-Samir Handanovic; 6-Stefan de Vrij, 37-Milan Skriniar, 95-Alessandro Bastoni; 2-Denzel Dumfries, 14-Ivan Perisic, 77-Marcelo Brozovic, 20-Hakan Calhanoglu, 23-Nicolo Barella; 9-Edin Dzeko, 10-Lautaro Martinez
Pelatih: Simone Inzaghi
Juventus (4-4-1-1): 36-Mattia Perin; 3-Giorgio Chiellini, 12-Alex Sandro, 2-Mattia De Sciglio, 24-Daniele Rugani; 25-Adrien Rabiot, 27-Manuel Locatelli, 14-Weston McKennie, 20-Federico Bernardeschi; 44-Dejan Kulusevski; 9-Alvaro Morata
Pelatih: Massimiliano Allegri
Wasit: Daniele Doveri