Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, Rangnick menutupi perselisihan itu dengan menyebut kalau Henderson tidak hadir di bangku cadangan Manchester United karena sakit.
"Pada hari Senin, dikabarkan bahwa Dean Henderson keluar dari tempat latihan setelah diberitahu bahwa dia tidak bermain pada hari Minggu," kata O'Neill.
"Kami tidak pernah mengatakan apa-apa, saya ingin memastikan dari sumber lain."
"Dia (Henderson) diberitahu bahwa dia tidak bermain tetapi dia bersiap sepanjang minggu. Saya bisa mengerti Henderson kesal, dia pemain kedua dan tidak mendapatkan kesempatan."
"Dia mengamuk, bersiap untuk bermain dan kemudian diberi tahu bahwa Anda tidak bermain, itu bisa dimengerti. Dia anak muda dan ingin bermain."
Baca Juga: Jesse Lingard, Aset dan Pemain Man United yang Paling Cocok dengan Sistem Ralf Rangnick
"Alasan dari Rangnick sendiri untuk dia bahkan tidak berada di bangku cadangan adalah karena dia sakit, tetapi tidak ada penjelasan tentang penyakit apa," tutur O'Neill melanjutkan.
Kondisi tersebut semakin diperkuat dengan pernyataan Rangnick yang menyebut kalau Henderson sempat meminta dilepas Manchester United pada bursa transfer Januari 2022.
Akan tetapi, Rangnick ingin mempertahankan Henderson setidaknya hingga akhir musim 2021-2022.
Menurut data Transfermarkt yang dilansir BolaSport.com, Henderson baru tampil sebanyak dua kali sepanjang musim ini.
Kiper berusia 24 tahun itu tampil sekali di Liga Champions dan Piala Liga Inggris.
Baca Juga: Soal Harta dan Tahta, Man United Cuma Kebagian Sisa Man City
Padahal, musim lalu, Henderson hampir menjadi kiper nomor satu Setan Merah dan berhasil menyaingi David de Gea.