Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pertemuan yang nampak mendadak terjadi antara pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dengan dua pemain Persib Bandung.
Dua pemain Persib itu adalah Bayu Fiqri dan Marc Klok.
Shin Tae-yong memanggil Bayu Fiqri dan Marc Klok ke tribune penonton ketika menyaksikan laga pekan ke-19 Liga 1 antara Persib Bandung vs Bali United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (13/1/2022).
Baca Juga: Tunggu Marc Marquez Jadi Alien Lagi, Bos MotoGP Dibuat Pasrah dan Yakin
Dua pemain tersebut menghampiri Shin Tae-yong secara bergantian saat pertandingan sedang berjalan.
Pada laga ini, Bayu Fiqri baru ditampilkan pada menit ke-69 untuk menggantikan Zalnando.
Sementara Marc Klok harus absen dikarenakan akumulasi kartu.
Baca Juga: Soal Masa Depan Paulo Dybala, Massimiliano Allegri Pasrahkan Segalanya ke Juventus
Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, yang duduk tidak jauh dari Shin Tae-yong menyebut bahwa pertemuan antara pelatih asal Korea Selatan itu dengan Marc Klok dan Bayu Fiqri hanya sebatas menyapa.
"Hanya say hello," kata Nova Arianto kepada BolaSport.com, Jumat (14/1/2022).
Sementara itu, Marc Klok pun membagikan momen pertemuan bersama Shin Tae-yong di akun Instagram pribadinya.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Berjalan Sengit, Persebaya Tumbangkan PSM dan Rebut Posisi Persib Bandung
Di situ, ia juga memberikan bocoran tentang apa yang dibicarakan dengan Shin Tae-yong.
Mantan pemain Persija Jakarta itu menyimak rencana yang dipaparkan Shin Tae-yong.
Klok merasa antusias dengan topik pembahasan dari pelatih berusia 52 tahun tersebut.
Baca Juga: Hasil ONE Championship: Heavy Hitters - Xiong Jingnan Masih Juara, Murid Khabib Menang
"Senang mendengar proyek berikutnya dari pelatih Shin Tae-yong," tulis Marc Klok, Jumat (14/1/2022).
Bayu Fiqri dan Marc Klok bukanlah sosok yang asing bagi Shin Tae-yong.
Keduanya pernah merasakan latihan ala Shin Tae-yong.
Baca Juga: Ruben Sanadi Minta Maaf Akibat Dua Pelanggarannya Buat Bhayangkara FC Kebobolan
Bayu Fiqri berkesempatan mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia.
Ketika itu, Bayu Fiqri juga diboyong saat timnas U-19 Indonesia menggelar TC di Kroasia (2020) dan Spanyol (2021).
Sedangkan Klok dipanggil Shin Tae-yong untuk bergabung dalam TC timnas Indonesia di Jakarta pada Mei 2021.
Namun, Klok terpaksa meninggalkan TC lebih cepat karena harus menemani sang istri, Cacharel Day, yang akan melahirkan.