Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Kompetisi Sepak Bola Putri, Hanya 4 Pemain Miliki Klub di Skuat Timnas Putri Indonesia untuk Piala Asia Wanita 2022

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 15 Januari 2022 | 13:15 WIB
Skuat timnas putri Indonesia sedang bersiap dalam latihannya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 7 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Hanya 4 pemain timnas putri Indonesia yang memiliki klub di skuad Piala Asia Wanita 2022.

PSSI telah merilis daftar 23 pemain timnas putri Indonesia untuk berjuang di Piala Asia Wanita 2022 pada Selasa (11/1/2022).

Perlu diketahui, Piala Asia Wanita 2022 digelar di India pada 20 Januari hingga 6 Februari 2022.

Garuda Pertiwi tergabung di grup B bersama Australia, Filipina dan Thailand.

Dari daftar 23 pemain, hanya ada 4 pemain yang memiliki klub.

Baca Juga: Pelatih Filipina Anggap Timnas Putri Indonesia Menyelinap ke Piala Asia Wanita 2022

Mereka adalah Shalika Aurelia (Roma Calcio), Sabrina Mutiara (Arema FC), Octavianti Dwi Nurmalita (Persiba) dan Riska Aprilia (PSS Sleman).

Seperti diketahui, beberapa pemain yang tergabung di skuat timnas putri Indonesia diambil dari seleksi saat PON Papua 2020.

Hal ini dikarenakan tidak ada kompetisi Liga Putri yang diadakan oleh PSSI.