Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kini rival abadi Barcelona di Liga Spanyol, Real Madrid, disebut juga mengikuti jejak mereka untuk mengincar Haaland.
Namun striker asal Norwegia tersebut bukanlah priotitas transfer utama Real Madrid saat ini.
Prioritas terbesar Real Madrid masih penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, yang kontraknya habis pada akhir musim ini.
Dilansir BolaSport.com dari Sport, Real Madrid hanya ikut berburu Haaland agar kesempatan Barcelona untuk gagal mendapatkannya semakin besar.
Presiden Real Madrid, Florentino Perez, memiliki visi tentang striker terbaik di masa depan.
Baca Juga: Chelsea Sudah Ajukan Penawaran ke Barcelona untuk Frenkie de Jong
Bagi Perez, Kylian Mbappe dan Erling Haaland adalah nama terdepan yang nantinya mendominasi rekor gol.
Perez percaya diri bahwa Mbappe selangkah lagi akan ada di dalam genggaman timnya.
Namun, Perez mengkhawatirkan Haaland akan jatuh ke tangan Barcelona jika mereka tidak melakukan intervensi.