Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Musim Aneh Penuh Kartu Kuning Untuk Persib Bandung, Klok: Sudah Biasa

By Sasongko - Senin, 17 Januari 2022 | 16:55 WIB
Suasana laga Persib Bandung melawan Bali United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (13/1/2022).

BOLASPORT.COM- Persib Bandung punya koleksi kartu kuning banyak di Liga 1 musim ini, sebuah lampu kuning untuk upaya meraih kembali juara Liga 1 musim ini sejak 2014.

Musim ini Persib Bandung menjalani periode paling aneh dengan mengantongi banyak kartu kuning dari wasit.

Persib Bandung sudah mengoleksi 49 kartu kuning di Liga 1 musim ini sampai tulisan ini dibuat.

Tiga kartu kuning terakhir didapat saat Persib Bandung melawan Bali United pada pekan ke-19 Liga 1 2021/2022, Kamis, 13 Januari lalu.

Zalnando, Febri Hariyadi, dan Mohammed Rashid masing-masing mendapat satu kartu kuning.

Rashid menjadi pemain terakhir Persib Bandung diberi kartu kuning oleh wasit.

Baca Juga: Alasan yang Membuat Pelatih PSIS Semarang Yakin Bisa Kalahkan Arema FC

Di antara seluruh pemain Persib Bandung, Ardi Idrus dan Marc Klok terbanyak kena kartu kuning.

Mereka mendapat tujuh kartu kuning hingga mendapat tiga kali larangan tampil.