Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Tahun Negosiasi Berujung Sia-sia, Juventus bakal Kehilangan Paulo Dybala?

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 18 Januari 2022 | 17:00 WIB
Paulo Dybala dan Juventus masih bersitegang perihal kontrak baru. (TWITTER.COM/FOOTBALL_TALK)

Juventus sendiri dilaporkan akan melanjutkan pembicaraan kontrak baru pada bulan Februari dan Maret untuk menentukan nasib Dybala.

Baca Juga: Negosiasi Kontrak Baru dengan Man United Berhenti, Bruno Fernandes Ingin Gaji Setara Cristiano Ronaldo

Masa depan Dybala yang masih abu-abu ini mendapat perhatian dari legenda I Bianconeri, Andrea Barzagli.

Andrea Barzagli, yang menghabiskan empat musim bersama Dybala hingga 2019, tidak tahu apakah mantan rekannya itu bakal memperpanjang kontrak atau tidak.

Barzagli melihat peluang dari mantan klubnya untuk mengontrak Dybala seolah sia-sia selama dua tahun terakhir.

Waktu bagi Juventus untuk membuat Dybala menetap di Turin semakin tipis dan mungkin sudah terlambat.

Baca Juga: AC Milan Gagal Rebut Capolista Usai Dibekuk Spezia, Stefano Pioli Ambil Sisi Positif

"Tidak mudah untuk menyelesaikan situasi ini. Juventus berada di persimpangan jalan," kata Barzagli, dikutip BolaSport.com dari DAZN.

"Kisah ini telah berlangsung selama hampir dua tahun. Juventus, seperti banyak klub lain, sedang berjuang karena COVID, mereka menggantikan Maurizio Sarri dengan Andrea Pirlo dan musim lalu cukup dipikirkan meskipun memenangkan dua trofi."

TWITTER.COM/CASADOESPORTEOF
Penyerang Juventus, Paulo Dybala membuka peluang meninggalkan Turin pada musim panas 2022.