Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cara Persija agar Pemainnya Tidak Positif Covid-19 Seperti Arema FC

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 21 Januari 2022 | 06:00 WIB
Suasana latihan Persija Jakarta yang diikuti (dari kiri ke kanan) Novri Setiawan, Taufik Hidayat, Yann Motta, Braif Fatari, Marco Motta, dan Marko Simic di Lapangan Por Pelita Jaya, Sawangan, Jawa Barat, 17 Desember 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Mohon doa dan dukungannya agar Arema FC bisa tetap berprestasi," ujarnya.

Sementara itu, manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, mempunyai cara agar para pemainnya bisa menjaga diri supaya tidak terpapar Covid-19.

Tentu saja ini akan merugikan Persija Jakarta apabila ada pemainnya yang terkena Covid-19 terlebih kompetisi Liga 1 2021/2022 masih bertanding.

Baca Juga: Kapten Arsenal yang Terbuang Dapat Tawaran dari Klub Arab Saudi

Pria yang akrab disapa Bepe itu mengatakan bahwa sejauh ini para pemain Persija Jakarta dalam keadaan baik dan sehat.

Bepe selalu menekankan kepada Marko Simic dkk agar bisa fokus dalam setiap pertandingan.

Ia meminta para pemain Persija Jakarta jangan menganggap kedatangan Macan Kemayoran ke Bali untuk berlibur tetapi demi pertandingan.

Baca Juga: Barcelona Resmi Usir Dembele, Harus Pergi sebelum Akhir Bulan

Bepe menyadari pasti ada rasa bosan dari para pemain yang harus berada di Bali selama berbulan-bulan tanpa bertemu dengan keluarganya.

"Memang tidak semua program latihan kami berada di lapangan dan ada juga di luar lapangan."