Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Latar belakang sebagai mantan rekan satu sasana membuat duel Francis Ngannou kontra Ciryl Gane pada UFC 270 menarik.
Francis Ngannou dan Ciryl Gane pernah berguru dengan Fernand Lopez di MMA Factory di Paris, Prancis.
Namun, perbedaan relasi dengan sang guru menimbulkan intrik ketika keduanya berhadapan di oktagon untuk perebutan gelar juara kelas berat UFC.
Ngannou berseteru dengan Lopez dan keluar dari MMA Factory setelah kekalahan dari Stipe Miocic, duel perebutan gelar pertama Ngannou, pada 2018.
Baca Juga: Hadapi Ciryl Gane dan Eks Pelatih, Francis Ngannou Tertekan pada UFC 270?
Lopez tidak terima dengan sikap Ngannou membiarkannya dibanjiri kritik karena kekalahan telak tersebut.
Penolakan Ngannou untuk membayar iuran sasana juga diangkat Lopez. Sekadar informasi, Lopez awalnya melatih Ngannou secara gratis dan membiarkannya tinggal di gym.
Ngannou panas mendengar cerita negatif dari Lopez. "Jahat", demikian label yang diberikan Ngannou kepada Lopez.
Perselisihan Ngannou dengan mantan sasananya makin panas setelah video sparring antara dirinya dan Gane beredar.
Baca Juga: Predator Kelas Berat Tak Tertarik Lawan Jon Jones usai UFC 270