Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kombinasi dua pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman sempat berbuah gol untuk FK Senica, namun wasit tak mengesahkannya.
Dua pemain Indonesia Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman tampil sejak awal dan membawa FK Senica menang 2-1 atas FC Vion Zlate Moravce dalam laga Tipsport Liga, di Stadion NTC Senec, Sabtu (22/1/2022).
Ini adalah laga debut tak resmi buat Witan Sulaeman yang baru saja didatangkan dengan status pinjaman dari Lechia Gdansk.
Sementara, Egy Maulana Vikri baru saja memperpanjang kontrak dengan FK Senica hingga 2023.
Pada laga tersebut, Egy Maulana Vikri dan Witan mengisi sektor sayap mendukung penyerang muda asal Yunani, Giannis Niarchos.
Walau begitu, di babak pertama FK Senica harus kebobolan dulu pada menit ke-32.
Di babak kedua, FK Senica bangkit dan berhasil mencetak gol pada menit ke-57.
Jurac Piroska mencetak gol lewat sepakan penalti yang sempat ditepis oleh kiper, namun bola rebound berhasil dimanfaatkan olehnya.
Sesaat sebelum itu, sebenarnya bola berhasil dilesakkan masuk ke gawang oleh Egy Maulana Vikri.
Dilansir BolaSport.com dari Youtube FK Senica, gol Egy sebenarnya bermula ketika Witan Sulaeman melakukan pressing kepada salah satu bek Zlate Moravce.
Bola berhasil direbut Witan, dan ia mengoper ke Giannos Niarchos.
Niarchos berhasil berhadapan dengan kiper, dan mengirimkan bola ke Egy.
Egy yang menghadapi gawang kosong menendang bola masuk ke gawang.
Namun, kiper Zlate Moravce melanggar Niarchos di kotak penalti.
Wasit memutuskan untuk menganulir gol Egy Maulana Vikri dan memberikan tendangan penalti yang diambil Jurac Piroska.
Sementara itu, gol kedua FK Senica dicetak pada menit ke-68 lewat sundulan Mario Mihal.
FK Senica pun menang dengan skor 2-1 atas Zlate Moravce.
Mereka berhak menjadi juara grup E Tipsport Liga 2022.
FK Senica mengumpulkan enam poin dari 2 kemenangan dan sekali kalah.
Baca Juga: Mulut Kasar Lionel Messi, 5 Orang Jadi Korban
Kompetisi Liga Tipsport sendiri merupakan turnamen yang diadakan tiap musim dingin untuk klub-klub di Republik Ceska dan Slowakia.