Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia menantang Timor Leste dalam dua kali pertemuan pada agenda FIFA Matchday.
Yaitu pada 27 dan 30 Januari 2022, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Sebelumnya, baik timnas Indonesia maupun Timor Leste baru saja berpartisipasi di Piala AFF 2020 Singapura.
Baca Juga: Shin Tae-yong Jamin Timnas Indonesia Bakal Tampil dengan Warna Baru Lawan Timor Leste
Di Piala AFF 2020, kedua tim mempunyai peruntungan yang berbeda.
Timnas Indonesia menuntaskan ajang yang diselenggarakan dua tahun sekali itu dengan status runner-up.
Pada pertandingan final, timnas Indonesia kalah agregat 6-2 dari Thailand.
Baca Juga: Persib Dihadapkan Jadwal Padat, Begini Kata Robert Rene Alberts
Sedangkan Timor Leste tidak bisa berbicara banyak di Piala AFF 2020.
Timor Leste menghuni dasar klasemen Grup A Piala AFF 2020.
Dari empat laga Grup A, Timor Leste tidak mampu menorehkan satu poin pun.
Baca Juga: Setelah 1723 Hari, Gelandang Mungil PSG Akhirnya Cetak Gol Lagi
Timor Leste kalah dari Thailand (0-2), Myanmar (2-0), Filipina (0-7), dan Singapura (2-0).
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong bahkan menilai bahwa kualitas Timor Leste tidak terlalu greget.
Shin Tae-yong pun hanya bisa mengintip permainan lawan dari Piala AFF 2020.
Baca Juga: Bangkitkan Suasana Tim, PSS Sleman Gelar Latihan di Pantai
"Maaf, tapi jujur, tidak terlalu bagus Timor Leste," ucap pelatih asal Korea Selatan tersebut.
"Saya hanya menonton pertandingan di Piala AFF saja," sambung Shin Tae-yong.
Sementara itu, skuad timnas Indonesia terus mematangkan persiapan tim dalam agenda pemusatan latihan (TC) di Bali.
Baca Juga: 5 Tahun Ekspansi Global LaLiga: Mencakup 90 Negara dan 146 Juta Pengikut
TC telah berlangsung sejak 19 Januari 2022.
Total ada 27 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk bergabung ke TC timnas Indonesia.
Namun, nama Elkan Baggott kemungkinan besar tidak bisa memenuhi panggilan.