Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi, Anthony Martial Dipinjamkan Manchester United ke Sevilla

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 25 Januari 2022 | 06:13 WIB
Selebrasi penyerang asal Prancis, Anthony Martial, setelah mencetak gol untuk Manchester United. (TWITTER.COM/STATMANDAVE)

BOLASPORT.COM - Masa-masa sulit Anthony Martial di Manchester United akhirnya selesai setelah klub Liga Inggris itu setuju meminjamkannya ke Sevilla.

Masa depan Anthony Martial di Manchester United sudah tidak jelas saat Cristiano Ronaldo datang pada bursa transfer musim panas lalu.

Jatah bermain Anthony Martial di Manchester United langsung anjlok.

Musim lalu Anthony Martial masih merumput 22 kali di Liga Inggris dengan mencatatkan 1.488 menit bermain.

Angka itu sekitar 43% dari total menit bermain Manchester United di Premier League.

Baca Juga: Ralf Rangnick: Pemain Manapun Bebas Tinggalkan Manchester United

Musim ini Anthony Martial baru tampil 8 kali di Liga Inggris dengan 210 menit bermain.

Itu berarti cuma 10% dari total menit bermain Manchester United di Premier League.

Tidak heran jika kemudian Martial disebut-sebut akan dilepas Manchester United di bursa transfer musim dingin.

Apalagi beberapa waktu lalu, Martial membuat masalah dengan dikabarkan menolak masuk skuad.

Pelatih sementara Manchester United, Ralf Rangnick, kemudian mencoba meredakan ketegangan di mana dia menyatakan sudah berbaikan dengan Martial.

Akan tetapi, masa depan Martial menjadi jelas menyusul cuitan pakar transfer sepak bola, Fabrizio Romano, pada Selasa (25/1/2022) subuh WIB.

Baca Juga: Sudah Berbaikan dengan Anthony Martial, Ini Permintaan Khusus Ralf Rangnick 

Menurut Romano, Anthony Martial resmi dipinjamkan Manchester United ke Sevilla.

Kesepakatan sudah tercapai di antara kedua belah pihak di mana klub Liga Spanyol itu akan membayar gaji Martial sampai Juni mendatang.

Martial akan terbang ke Spanyol dalam beberapa jam ke depan.

Juventus juga dikabarkan sempat meminati Martial, tetapi angka gaji sang penyerang yang mencapai 6 juta euro atau hampir 100 miliar rupiah untuk setengah tahun membuat mereka mundur. 

Anthony Martial memperkuat Manchester United sejak musim 2015-2016.

Martial direkrut dari AS Monaco dengan harga transfer 36 juta pound atau hampir 700 miliar rupiah, yang ketika itu menjadikannya sebagai remaja termahal.

Selama 7 musim di United, striker berusia 26 tahun ini mencetak total 79 dalam 269 penampilan di semua ajang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P