Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap WithU Yamaha RNF, Andrea Dovizioso, berharap bisa lebih sering bersaing di depan pada MotoGP 2022.
Andrea Dovizioso akan menggantikan peran Valentino Rossi di tim satelit Yamaha pada MotoGP 2022.
Seperti halnya Valentino Rossi, Andrea Dovizioso mendapat keistimewaan untuk dibekali dengan motor pembalap tim pabrikan.
Mendapat motor pabrikan sendiri bukan jaminan sukses bagi pembalap MotoGP.
Baca Juga: WithU Yamaha RNF Luncurkan Tim untuk MotoGP 2022, Target Tinggi Menanti Dovizioso dan Binder
Rossi mengalami musim terburuknya pada tahun lalu setelah cuma empat kali finis 10 besar.
The Doctor tak sekompetitif Fabio Quartararo atau Maverick Vinales yang masih mampu merebut kemenangan. Quartararo malah menjadi juara.
Dovizioso tak mau bernasib serupa.
Cukup dua bulan saja Dovizioso merasakan pahitnya berlomba di baris belakang yaitu musim lalu saat beradaptasi lagi dengan Yamaha.
Baca Juga: Casey Stoner Senang Dua Pembalap Australia Ngegas di MotoGP 2022