Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cara Licik Juventus Bikin Fiorentina Rela Lepas Dusan Vlahovic Januari Ini

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 26 Januari 2022 | 04:20 WIB
Juventus rupanya memiliki cara licik untuk membuat Fiorentina rela melepas Dusan Vlahovic pada Januari ini. (TWITTER.COM/STATMANDAVE)

BOLASPORT.COM - Juventus rupanya memiliki cara licik untuk membuat Fiorentina rela melepas Dusan Vlahovic pada Januari ini.

Bintang Fiorentina, Dusan Vlahovic, memang tengah menjadi perbincangan banyak klub top Eropa.

Salah satu klub yang kabarnya tertarik untuk mengontrak Vlahovic adalah Arsenal.

Akan tetapi, upaya dua klob asal London itu langsung digagalkan oleh Juventus.

Menurut laporan terbaru dari pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, Juventus telah mencapai kesepakatan verbal dengan Fiorentina.

Baca Juga: Duo Bek Veteran Juventus Kaget Ronaldo Bersikap Normal Tak Seperti Alien

Juventus juga sudah menyiapkan bahan negosiasi dengan Vlahovic dalam beberapa waktu ke depan.

Penyerang asal Serbia itu bisa dipastikan akan segera berseragam Juventus pada Januari ini.

Padahal, Arsenal sebelumnya sangat berupaya untuk bisa mendatangkan Vlahovic.

Sampai-sampai, Arsenal melakukan pengejaran terhadap Vlahovic sejak musim panas 2021 lalu.

Akan tetapi, Vlahovic menolak bergabung dengan Arsenal dan lebih memilih Juventus.

Baca Juga: Agen Sebut Tak Ada Jalan bagi Alvaro Morata untuk Pindah ke Barcelona

Lantas, apa rahasia Juventus sehingga bisa membuat Fiorentina melepas Vlahovic?

Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Juventus rupanya sudah mencapai kesepakatan personal dengan Vlahovic sebelum Januari tahun ini.

Bahkan, Vlahovic sudah menegaskan dirinya hanya akan pindah ke Juventus jika harus pergi dari Fiorentina.

TWITTER.COM/SIGNOREMORTY
Striker Fiorentina, Dusan Vlahovic, mencoba melewati kiper Juventus, Wojciech Szczesny pada musim 2020-2021.

Keputusan eks penyerang Partizan Belgrade itu jelas membuat Fiorentina terpaksa menolak tawaran dari banyak klub Liga Inggris.

Kabarnya, bukan hanya Arsenal yang tertarik dengan Vlahovi, melainkan juga Tottenham Hotspur, Chelsea, Newcastle United, dan Atletico Madrid.

Baca Juga: Dekat dengan Juventus, Vlahovic Mulai Diancam Suporter Fiorentina

Padahal, tawaran dari klub-klub tersebut memiliki nilai yang lebih besar dibandingkan penawaran dari Juventus.

Masih menurut laporan yang sama, Juventus hanya menebus Vlahovic dengan biaya sebesar 75 juta euro (sekitar Rp1,22 triliun) sudah termasuk bonus.

Akan tetapi, Juventus memanfaatkan keinginan Vlahovic untuk bisa bergabung dengan Si Nyonya Tua.

Bermodalkan kesepakatan persoonal dengan Vlahovic, Juventus sedikit 'mengancam' Fiorentina.

Juventus menyebut kalau mereka hanya akan merekrut Vlahovic pada akhir masa kontraknya atau pada akhir musim 2022-2023, jika Fiorentina tak melepasnya pada Januari ini.

Baca Juga: Juventus Pernah Dibantai Chelsea, Bonucci Soroti Perbedaan Liga Italia dan Liga Inggris

TWITTER.COM/THEJUVENTINA
Dusan Vlahovic dan Federico Chiesa saat masih sama-sama di Fiorentina.

Mau tidak mau, Fiorentina harus melepas Vlahovic pada Januari ini demi mendapatkan keuntungan.

Siasat licik tersebut rupanya juga pernah digunakan Juventus saat memboyong Federico Chiesa dari Fiorentina.

Chiesa sampai rela menolak Chelsea dan Arsenal yang memiliki tawan lebih tinggi dari Juventus.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P