Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ousmane Dembele seperti hanya memperpanjang status pengangguran jika bertahan di Barcelona.
Dilema masa depan Ousmane Dembele belum menemui titik terang dan justru menjadi semakin rumit.
Kontrak Dembele bersama Barcelona akan habis pada 30 Juni 2022.
Negosiasi kontrak sudah berjalan selama beberapa pekan, tetapi kedua belah pihak juga belum menemui kata sepakat.
Kini, negosiasi tersebut memasuki babak baru meski belum menghasilkan perkembangan yang signifikan.
Baca Juga: Ribut dengan Dortmund soal Ultimatum, Haaland Minta untuk Move On
Agen Dembele, Moussa Sissoko, bertemu untuk kalipertama kali dengan Xavi Hernandez yang merupakan pelatih Barcelona.
Pertemuan keduanya dilakukan pada Selasa (25/1/2022) untuk mengetahui keinginan masing-masing.
Xavi hanya menegaskan bahwa Barcelona sudah menunjukkan niatnya untuk memperpanjang kontrak sang pemain.
Hal ini dibuktikan oleh proposal perpanjangan kontrak yang sudah diajukan oleh klub.
Baca Juga: Haaland Pilih Pemain Terbaik di Dunia, Messi Cuma Jadi Nomor Tiga, Nama Ronaldo Tak Ada
Hanya saja, penawaran ini ditolak mentah-mentah oleh pihak Dembele.
Mengetahui hal tersebut, Barca langsung berubah pikiran.
Para petinggi klub kini menginginkan Dembele untuk angkat kaki sebelum bursa transfer berakhir pada 31 Januari 2022.
Sissoko pun masih berusaha mencari opsi lain untuk sang klien pada pertemuan ini.
Sang agen ingin mengetahui nasib Dembele andai tidak pergi tetapi juga masih menolak perpanjangan kontrak.
Untuk masalah ini, Xavi pun tidak main-main dan memilih untuk bersikap tegas.
“Jika Dembele tidak menerima dua opsi yang ada, ia tidak akan pernah bermain untuk Barcelona lagi,” ujar Xavi seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
Artinya, Dembele masih akan berstatus pemain Barcelona hingga bisa pergi gratis pada akhir musim ini.
Baca Juga: AC Milan Gaet Striker Anyar, Pemain Serbia Kedua Pengagum Ricardo Kaka
Namun, sepanjang sisa musim ini, ia tidak akan pernah masuk skuad untuk pertandingan-pertandingan yang dilakoni klub.
Sissoko ternyata masih bersikap kukuh bahwa kliennya masih memiliki komitmen dengan klub.
Dembele menunjukkan komitmen itu dengan rutin mengikuti program latihan.
Tidak hanya itu, sang pemain juga masih menunjukkan ketertarikannya dengan proyek yang ingin dikembangkan klub.
Baca Juga: Liverpool Coba Bajak Paulo Dybala dari Juventus, Mohamed Salah Siap Hijrah ke Real Madrid
Akan tetapi, hubungan Dembele dengan Barcelona saat ini memang sudah retak.
Pemain sayap asal Prancis tersebut akan sulit mendapatkan tempat meski Barcelona tengah krisis pemain.
Jika ingin menjaga produktifitas, Dembele harus mulai memikirkan klub lain sebagai tujuan baru.