Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Predator UFC Diminta Pikir Ulang Terima Tantangan Duel Tinju dari Tyson Fury

By Muhamad Husein - Jumat, 28 Januari 2022 | 09:30 WIB
Juara kelas berat WBC, Tyson Fury (kiri), dan Juara kelas berat UFC, Francis Ngannou (kanan). (TWITTER.COM/FUFUJAN1)

Dia memang tak meragukan Ngannou saat ini merupakan salah satu petarung mematikan di UFC.

Namun demikian, kemampuan yang dimiliki Ngannou tak akan bisa diterapkan di arena segi empat.

Apalagi lawan yang ingin dihadapi Ngannou juga bukan petinju sembarangan yakni Fury sang juara tinju dunia.

Maka dari itu, Aspinall meminta Ngannou berpikir ulang turun dalam acara duel lintas disiplin.

Baca Juga: Bos UFC Susun Rencana untuk Musuh Terkutuk Khabib Nurmagomedov

"Jangan lakukan itu, jangan lakukan itu, kawan," kata Aspinall, dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.com.

"Saya tidak habis pikir orang-orang di MMA mereka kira bisa bertinju, mereka hanya bisa bertinju dengan baik di MMA."

"Tetapi ketika Anda melawan petinju sejati, mereka serius melakukannya dengan latihan bersama para petinju papan atas."

"Ini seperti sepak bola dan rugby. Mereka olahraga kontak fisik yang melibatkan bola di mana Anda berlari satu sama lain, tetapi keduanya berbeda."

"Ada banyak aspek kesamaan tapi ini adalah tinju. Mereka benar-benar bisa bertinju," tutur Aspinall.

Baca Juga: Kamaru Usman Mau Obrak-abrik Kelas Lamanya Jon Jones, Khamzat Chimaev Beri Sentilan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P