Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juventus langsung mengalihkan fokus ke gelandang muslim milik Borussia Moenchengladbach usai merampungkan transfer Dusan Vlahovic.
Pada Sabtu (29/1/2022) dini hari WIB, Juventus resmi mendapatkan Dusan Vlahovic dari Fiorentina.
Juventus menebus Dusan Vlahovic dengan biaya yang cukup tinggi, yakni sebesar 80 juta euro atau setara Rp1,3 triliun.
Jumlah tersebut terdiri atas biaya transfer sebesar 70 juta euro dan potensi penambahan biaya pada tahun depan sebesar 10 juta euro.
Biaya transfer penyerang timnas Serbia itu akan dibayarkan dalam tiga kali angsuran.
Baca Juga: Salah Besar Gabung Juventus, Vlahovic Harusnya Pilih Arsenal atau Tottenham Hotspur
Bersama Juventus, Vlahovic menandatangani kontrak selama 5,5 tahun dengan gaji bersih 7 juta euro (Rp113 miliar) per musim.
Setelah menyelesaikan transfer Vlahovic, I Bianconeri kini mengalihkan fokus ke gelandang Borussia Moenchengladbach, Denis Zakaria.
Juventus sejatinya bisa mendapatkan Zakaria dengan gratis jika mau menunggu hingga akhir musim 2021-2022.
Pasalnya, kontrak playmaker berusia 25 tahun itu di Moenchengladbach akan kedaluwarsa pada Juni 2022.
Baca Juga: Datang ke Dubai, Ronaldo Terima Penghargaan dan Pampang Wajah Pacar di Gedung Tertinggi Dunia
Namun, menurut laporan dari La Gazetta dello Sport, Juventus ingin mendaratkan Denis Zakaria di bursa transfer kali ini.
Langkah itu diambil Juventus untuk menghindari persaingan dengan klub lain.
Ditambah lagi, Juventus berpotensi ditinggal tiga gelandangnya, Arthur Melo, Rodrigo Bentacur, dan Aaron Ramsey, yang semakin dekat dengan pintu keluar Allianz Stadium.
Jika menilik data Transfermarkt, Zakaria memiliki harga pasaran senilai 27 juta euro (sekitar Rp432 miliar).
Baca Juga: Liburan di Dubai, Cristiano Ronaldo Terima Penghargaan Globe Soccer Awards