Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Akibat tersingkir di Piala AFF 2020, Suporter Malaysia kini justru menyerang persiapan timnas U-23 Malaysia yang akan bertanding ke Piala AFF U-23 2022 di Kamboja Februari 2022 mendatang.
Kekalahan dari Indonesia dan tersingkir di Piala AFF 2020 memang belum bisa dilupakan oleh publik Malaysia, khususnya para suporter.
Kini yang terkena imbasnya adalah para pemain timnas U-23 Malaysia yang akan berlaga di Piala AFF U-23 2022, Februari 2022 mendatang.
Seperti diketahui Harimau Malaya memang gagal melangkah jauh di Piala AFF 2020.
Mereka terhenti di fase grup. Dalam laga penentuan, Malaysia harus mengakui keunggulan Indonesia 1-4.
Baca Juga: Bentrok Jadwal Liga1 dan Timnas Indonesia, Pelatih Persija: Tidak Masalah
Hasil ini bukan yang diharapkan oleh Malaysia.
FAM sendiri menargetkan bila Harimau Malaya setidaknya sampai partai puncak di Piala AFF 2020.
Berkat penampilan kurang meyakinkan di ajang terakhir itu, para pendukung Malaysia kini menyerang Harimau Muda timnas U-23 Malaysia.