Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Pelatih kepala Bandung BJB Tandamata, Agus Irawan, dicopot setelah hasil kurang memuaskan pada putaran 1 Proliga 2022.
Evaluasi besar-besaran dilakukan manajemen Bandung BJB Tandamata setelah berakhirnya putaran 1 Proliga 2022.
Bandung BJB Tandamata kurang menggigit setelah membukukan 2 kemenangan dan 2 kekalahan dari empat pertandingan.
Hasil tersebut membuat mereka bercokol di posisi ketiga klasemen pada akhir putaran pertama.
Baca Juga: Proliga 2022- Tanpa 5 Pemain karena Positif Covid-19, Petrokimia Mampu Raih 2 Set
Bandung BJB berada di bawah Jakarta Pertamina Fastron yang meraih hasil sempurna dan juara bertahan, Jakarta Mandiri Popsivo Polwan, di posisi dua.
Salah satu hasil minor Bandung BJB terjadi ketika mereka dikalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 1-3.
Yolla Yuliana dkk. mendapat kritik dari para penggemar dan netizen di media sosial karenanya.
Susunan pemain Bandung BJB terbilang mumpuni dengan kehadiran pemain timnas voli putri Indonesia dan jebolan PON Papua.
Baca Juga: Libas Surabaya Samator, Jakarta Pertamina Juara Putaran Satu Proliga 2022
Manajemen Bandung BJB memutuskan melakukan evaluasi besar-besaran.
Agus Irawan harus meletakkan jabatannya sebagai buntut dari hasil kurang memuaskan yang diraih anak-anak asuhnya.
"Kami melakukan evaluasi total mulai dari pemain dan pelatih," kata manajer Bandung BJB, Ayi Subarna, dilansir Bolasport.com dari Kompas.com.
"Untuk pelatih, kami melakukan rotasi dengan mengangkat dua asisten kepala pelatih."
Baca Juga: Proliga 2022 - Tertinggal 2 Set Awal, Bank Sumsel Akhirnya Menang atas LavAni
Agus Irawan untuk sementara akan digantikan dua asistennya yaitu Alim Suseno dan Syifaudin.
Ayi menyebut pergantian pelatih bukan semata disebabkan hasil yang kurang bagus. Ada kesamaan visi yang coba diperjuangkan tim.
"Itu pun hasil analisis dan kebutuhan tim, bukannya tidak bagus," sambung Ayi.
"Kita ini adalah team work yang harus memiliki visi dan kesamaan persepsi untuk menjadi yang terbaik," ucapnya lagi.
Baca Juga: Jadwal Pekan Terakhir Putaran 1 Proliga 2022 – Penentuan Juara Tim Putra
Bandung BJB juga mendatangkan dua pemain baru yaitu pemain asing Madelin Guellin dari Republik Dominika dan Wintang Dyah Kumala Sakti.
Kedua pemain itu berposisi sebagai outside hitter.
Wintang pernah memperkuat Bandung BJB. Tahun lalu dia juga membawa tim voli Jawa Barat merebut emas pada PON Papua.
Ayi berharap kedua pemain bisa cepat beradaptasi dengan pola permainan tim.
Sebab, target Bandung BJB pada Proliga 2022 disebut Ayi masih tetap sama yaitu menjadi juara.
Baca Juga: Sah, Eks Pevoli Putri Indonesia Aprilio Manganang Resmi Bertunangan