Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Vs Timor Leste - 12 Orang Positif Covid-19 dan PSSI Klarifikasi Pernyataan Shin Tae-yong

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 31 Januari 2022 | 12:45 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang khidmat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia sudah selesai menjalani pertandingan FIFA Matchday melawan Timor Leste pada 27 dan 30 Januari 2022.

Dari dua pertandingan yang dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, timnas Indonesia mengunci pertandingan dengan kemenangan.

Di laga pertama, timnas Indonesia sukses mengalahkan Timor Leste dengan skor 4-1.

Selanjutnya pada pertemuan kedua, skuad Garuda juga menumbangkan Timor Leste dengan skor 3-0.

Jalannya pertandingan timnas Indonesia melawan Timor Leste dilanda badai Covid-19.

Ini terlihat dari pertandingan kedua yang digelar semalam, dimana cadangan timnas Indonesia hanya lima pemain saja.

Padahal, timnas Indonesia dipersilahkan untuk membawa delapan pemain cadangan.

Tentu saja itu menjadi sebuah pertanyaan bagi pecinta sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Debut Langsung Cetak Gol, Pemain Muda Persib Dedikasikan Gol Untuk Sosok Penting