Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Tidak Diperkuat Renshi Yamaguchi di Derbi Jatim, Pelatih Siapkan Gelandang Pinjaman Persis Solo untuk Pekerjaan Kotor

By Sasongko - Senin, 31 Januari 2022 | 19:00 WIB
Striker Persela Lamongan, Ivan Carlos (kiri), sedang menguasai bola dan dibayangi gelandang Arema FC, Renshi Yamaguchi (kanan), dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 3 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Arema FC takkan diperkuat Renshi Yamaguchi dalam Derby Jawa Timur lawan Persela Lamongan di pekan ke-22 Liga 1 musim 2021-22 pada Selasa (1/2/2022) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Laga tersebut bakal jadi laga berat bagi kedua tim, mengingat keduanya punya dua misi yang berbeda dalam laga ini.

Arema FC ingin mempertahankan posisinya di puncak klasemen yang baru direbut pekan lalu lawan Persipura Jayapura.

Sementara itu, Persela Lamongan berada di zona degradasi, yaitu di peringkat ke-16, berjarak 1 poin dari zona aman.

Dalam misinya mempertahankan puncak klasemen, Arema FC tidak akan diperkuat pemain kunci mereka di lini tengah, Renshi Yamaguchi.

Renshi tidak bisa tampil karena sanksi akumulasi kartu kuning yang diterima saat melawan Persipura Jayapura.

Baca Juga: Badai Covid-19 Melanda, Liga 1 2021-2022 Diharapkan Ditunda Sementara

Renshi Yamaguchi jadi salah satu aktor protagonis di tubuh tim Arema FC musim ini sebagai penyaring dari serangan lawan sebelum berhadapan dengan lini belakang.

"Ya kami besok harus bermain tanpa Renshi, tapi itu tidak jadi masalah karena kami masih punya pemain lainnya yang juga siap untuk dimainkan," kata Eduardo Almeida, Senin (31/1/2022) dikutip dari Surya.