Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Unfollow Instagram Pemain Man United yang Kena Kasus

By Ade Jayadireja - Selasa, 1 Februari 2022 | 16:04 WIB
Momen Cristiano Ronaldo menjadi kapten Manchester United saat melawan Wolverhampton Wanderers pada laga pekan ke-21 Liga Inggris 2021-2022 di Stadion Old Trafford, Senin (3/1/2022). (TWITTER.COM/TEAMCRONALDO)

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo dan beberapa pemain Manchester United memilih untuk memutus hubungan dengan Mason Greenwood di media sosial menyusul munculnya kasus kekerasan seksual.

Mason Greenwood ditangkap oleh Kepolisian Manchester pada Senin (31/1/2022) atas dugaan tindak pemerkosaan dan kekerasan terhadap kekasihnya yang bernama Harriet Robson.

Penyerang berusia 20 tahun itu pun dibekukan dari skuad Manchester United selama masa investigasi.

"Mason Greenwood tidak akan kembali berlatih atau bermain sampai pemberitahuan lebih lanjut," demikian bunyi pengumuman dari Man United.

"Man United tidak menoleransi kekerasan dalam bentuk apa pun," sambung pernyataan klub.

TWITTER.COM/OPTAJOE
Wonderkid Manchester United, Mason Greenwood.

Baca Juga: Tak Hadiri Jumpa Pers, Robert Rene Alberts Positif Covid-19?

Para pemain United bereaksi terkait kasus tersebut.

Dilansir BolaSport.com dari Dailymail, Cristiano Ronaldo dan delapan anggota The Red Devils diketahui me-unfollow Instagram Greenwood.

Delapan pemain yang mengikuti langkah CR7 adalah David de Gea, Phil Jones, Alex Telles, Paul Pogba, Jesse Lingard, Fred, Marcus Rashford, dan Edinson Cavani.